Pengemudi yang Cekcok dengan Ketua RT Minta Maaf, Kapolres Metro Bekasi Kota: Jangan Sampai Terjadi Lagi

- 13 September 2022, 19:22 WIB
Pengemudi yang mengaku anggota polisi dan terlibat adu mulut dengan Ketua RT akhirnya berujung damai.
Pengemudi yang mengaku anggota polisi dan terlibat adu mulut dengan Ketua RT akhirnya berujung damai. /PMJ News

Baca Juga: Javier Roca Janjikan Arema FC Bakal Tampil Lebih Baik di BRI Liga 1 2022-2023

"Saya meminta permohonan maaf kepada jajaran polri atas kejadian kemarin, semoga ini tidak terjadi lagi," ujar ES.

Perekam video berinisal A mengatakan jika kejadian itu direkam tanpa sengaja.

Ia merasa kesal lantaran ES mobil menghalangi jalan.

A mengaku merekam video hanya untuk dokumentasi pribadi.

Baca Juga: Film Until Tomorrow Tayang Kapan di Bioskop? Kisah Nyata Alan Tito, Istri Meninggal 3 Jam Setelah Akad Nikah

"Saya secara pribadi memohon maaf atas video yang viral kemarin, saya tidak bermaksud untuk memberi berita hoaks atau apapun dan video itu sebenarnya untuk konsumsi pribadi kami," ujar A dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJ News Selasa, 13 September 2022.

Begitupun Ketua RT, YM (53) dalam kesempatan yang sama, berharap kejadian itu dapat membuat warganya patuh kepada peraturan yang ada termasuk tata cara parkir yang baik agar tak mengganggu warga lainnya.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah