Awas! Ada Modus Top Up Pakai Uang Palsu di Bekasi

- 2 Desember 2023, 09:55 WIB
Ilustrasi uang palsu.
Ilustrasi uang palsu. /pixabay

PATRIOT BEKASI - Sebuah konter pulsa di Kampung Sayuran, Kelurahan Kertasari, Kabupaten Bekasi, terkena modus top up.

Bagaimana tidak, tukang konter pulsa tersebut menerima uang palsu dari pelaku yang ingin melalukan top up uang digital.

Kasus ini diungkap oleh Kasie Humas Polres Metro Bekasi, AKP Hotma Sitompul, di mana modus tersebut terjadi pada Rabu, 29 November 2023 sekitar pukul 19.40 WIB.

"Awalnya ada laki-laki ke konter dengan maksud tujuan pengisian saldo (top up uang digital)," ujar Hotma Sitompul saat dikonfirmasi wartawan dikutip Pikiranrakyat-patriotbekasi.com dari PMJ News.

Baca Juga: Protes Depan Konsulat Israel, Seorang Perempuan Lakukan Aksi Bakar Diri

Beruntung, aksi pelaku berhasil digagalkan usai penjaga konter merasa curiga dengan gerak-gerik pelaku.

Pasalnya setelah pelaku memberikan uang, transaksi tidak langsung terjadi, namun pelaku langsung pergi dan meninggalkan uang senilai Rp 500.000.

"Meskipun korban tidak mengalami kerugian, kasus ini mengawatirkan ke korban yang lain, ini harus ditindak," ujar Hotma Sitompul.***

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x