Video Call Terakhir Sebelum Lapas I Tangerang Terbakar, Ibu Ini Tak Menyangka Mimpi Suaminya Jadi Kenyataan

9 September 2021, 15:38 WIB
Ilustrasi. Insiden kebakaran di Lapas I Tangerang menyisakan kisah pilu.* /ANTARA/M Risyal Hidayat

PR BEKASI - Insiden kebakaran maut di Lapas Kelas I Tangerang, Banten menuai kisah pilu.

Kisah ini datang dari Upik Hartanti, ibunda Rezkil Khairi, salah satu penghuni Lapas I Tangerang saat insiden kebakaran itu terjadi.

Sebelum Lapas I Tangerang hangus dilalap si jago merah, Upik sempat berkomunikasi dengan Rezkil.

Baca Juga: Media Asing Soroti Kebakaran Lapas Tangerang: Penjara di Indonesia Terkenal Penuh dan Sesak

Upik mengungkapkan, dia berkomunikasi dengan sang anak melalui video call pada Selasa, 7 September 2021.

"Malamnya sekitar pukul 21.00 WIB, ya dia biasa ngomongnya seperti yang kemarin-marin, menanyakan udah makan atau belum sama dia minta uang jajan, makanya saya bilang 'yaudah nanti ibu kirimin' begitu," kata Upik dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJ News pada Kamis, 9 September 2021.

Baca Juga: Media Asing Soroti Lapas Kelas 1 Tangerang yang Penuh Sesak Saat Kebakaran, 41 Napi Tewas Terpanggang

Upik tak menyangka jika mimpi, sang suami, Nursil, benar-benar menjadi kenyataan.

Dalam mimpinya, Nursil melihat Rezkil tiba-tiba menghilang.

"Saya enggak ada (firasat), kalau bapaknya ada dia mimpi anaknya ilang. Itu pertanda," tutur dia.

Baca Juga: 51 Napi Korupsi di Lapas Sukamiskin Positif Covid-19, Kalapas: Sebagian Mantan Pejabat, Termasuk Dada Rosada

Upik dan Nursin saat ini masih menunggu hasil proses identifikasi jenazah korban kebakaran Lapas Kelas I Tangerang.

Dia berharap, proses tersebut rampung secepatnya agar dia dapat menguburkan jenazah anaknya.

"Ya saya ingin prosesnya cepet biar anak saya tenang. Saya juga ingin kasusnya diusut karena biar jelas, ini kan kebakaran ya, saat kejadian itu gimana kan mereka minta tolong apa tidak sampai tidak bisa tertolong," pungkas Upik.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler