Aksi Kriminalitas Marak di Tengah Citayam Fashion Week, Puluhan Ponsel dan Sepeda Motor Raib Digondol Maling

26 Juli 2022, 14:40 WIB
Potret Citayam Fashion Week di Dukuh Atas. /Instagram/@gtvindonesia_news

PR BEKASI – Citayam Fashion Week belakangan ini menjadi primadona khususnya kaum remaja yang tinggal di sekitar DKI Jakarta yang biasa nongkrong di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas.

Para kaum remaja yang turut meramaikan Citayam Fashion Week tersebut biasanya menggelar kegiatan ‘fashion show’ untuk memamerkan pakaian terbaik mereka di kawasan bisnis Ibu Kota.

Namun Citayam Fashion Week juga tidak terlepas dari aksi kriminalitas yang dimanfaatkan sejumlah orang yang memanfaatkan keramaian untuk melancarkan aksinya.

Terhitung sudah puluhan korban yang kehilangan ponsel bahkan sepeda motor sejak Citayam Fashion Week itu digelar.

Baca Juga: Soal Mendaftarkan HAKI Citayam Fashion Week, Baim Wong Minta Maaf

Pagelaran busana remaja Sudirman, Citayam, Bojong Gede dan Depok (SCBD) itu memakan setidaknya 50 orang yang mengaku kecurian ponsel.

“Kejadian pencurian motor dan handphone ada di kegiatan “fashion show” Dukuh Atas” kata Kapolsek Metro Menteng AKBP Netty Rosdiana.

Selain ponsel, menurut Netty sudah ada satu unit sepeda motor yang juga dikabarkan hilang di kawasan tersebut.

Pihaknya sudah menerima laporan resmi terkait hilangnya sepeda motor tersebut di Polsek Metro Tanah Abang.

Baca Juga: DJKI Ungkap Tahap Pendaftaran Citayam Fashion Week oleh Baim Wong, Warganet: Biarkan Publik Berkreasi

Menurutnya, kawasan Dukuh Atas kini menjadi rawan aksi kejahatan setelah munculnya trend Citayam Fashion Week terutama saat akhir pekan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin juga mengonfirmasi adanya pencopetan di kawasan tersebut.

Namun, pihaknya belum menerima laporan resmi dari para korban yang kehilangan ponselnya.

“Kalau saya dengar memang ada laporan copet di sana tetapi belum ada laporan resmi,” kata Komarudin seperti dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara.

Baca Juga: DJKI Kemenkumham Ungkap Ada 2 Pihak yang Daftarkan Merek Citayam Fashion Week

Menurutnya, ada sedikitnya lima remaja yang kehilangan ponsel dalam satu hari. Jadi total selama digelarnya Citayam Fashion Week ada 50 korban.

Kini kawasan Stasiun MRT sudah diberlakukan jam malam, di mana para remaja tersebut akan dibubarkan jika masih melakukan kegiatan tersebut hingga waktu yang ditentukan.

Pihaknya juga sudah mengamankan pelaku jambret dengan korban dua remaja SCBD yang sedang berkumpul.

Kedua korban yang berasal dari Kalideres, Jakarta Barat itu mejadi korban penjambretan saat masih berada di lokasi hingga pukul 01.30 WIB.

Imbas dari banyaknya kriminalitas di Citayam Fashion Week, pihak kepolisian harus menutup zebra cross yang biasa digunakan remaja SCBD itu untuk melakukan catwalk pada Senin petang.***

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler