Pilkada 2020 Segera Digelar, Febri Diansyah: Pilih Cakada Berintegritas, Tidak Terlibat Korupsi

- 29 November 2020, 20:43 WIB
Mantan Kepala Biro Humas KPK, Febri Diansyah.
Mantan Kepala Biro Humas KPK, Febri Diansyah. /ANTARA/Benardy Ferdiansyah

 

PR BEKASI - Pilkada Serentak 2020 akan segera digelar pada 9 Desember 2020 mendatang.

Oleh karena itu, mantan Kepala Biro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengajak seluruh pemilih untuk memilih pasangan calon kepala daerah (cakada) yang tidak terlibat korupsi.

"Pilihlah calon kepala daerah yang berintegritas, tidak terlibat korupsi," kata Febri Diansyah, Minggu, 29 November 2020, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Baca Juga: Andie Arief Minta KPK ke Kota Medan, Refly: Banyak Pejabat yang Bolak-balik untuk Sambangi Bobby

Pendiri Visi Integritas Law Office itu mengimbau, agar para pemilih lebih teliti dalam menggunakan hak suaranya.

Menurutnya, pasangan cakada harus memiliki komitmen untuk menyelenggarakan pemerintahan yang bersih.

Oleh karena itu, di tengah maraknya kasus korupsi yang menjerat para kepala daerah, dirinya mengimbau para pemilih untuk memilih cakada yang tidak pernah terlibat politik uang.

Baca Juga: Ramal Perang Dunia Ketiga, Denny Darko Singgung Senjata Biologis dan Laut China Selatan, Ada Apa?

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x