PDIP Beri Rapor Merah Anies Baswedan, Relfy Harun: Berarti Memang Gubernur Gagal

- 1 Januari 2021, 18:06 WIB
Refly Harun (kanan) yang menyebut Anies Baswedan (kiri) telah gagal.
Refly Harun (kanan) yang menyebut Anies Baswedan (kiri) telah gagal. /Kolase foto dari ANTARA/Wahyu Putro A dan YouTube Refly Harun

Baca Juga: Segera Masuk ke Dtks.kemensos untuk Cek Data Penerima Bansos PKH Rp300.000 yang Cair Bulan Ini

"Jadi kita harus objektif saja, saya juga melihat bahwa banyak hal yang harus dilakukan oleh Anies Baswedan dari kritik-kritik ini," ucapnya.

Namun ia kurang setuju jika angka kemiskinan yang naik di DKI Jakarta hingga 4,53 persen sepenuhnya disalahkan kepada pemerintah daerah.

"Kalau semua diserap di daerah dan menjadi tanggung jawab daerah, lalu kemudian pusat apa kerjanya, apakah pusat kemudian tidak punya statistik akhirnya," tuturnya.

Baca Juga: Pelaku Parodi Lagu 'Indonesia Raya' Ditangkap, Addie MS: Lirik Lagu Diubah untuk Hina Bangsa Sendiri

"Apakah pemerintah pusat tidak ada andilnya, apakah pemerintah pusat hanya mengakui yang berhasil yang gagal tidak, kan tidak bisa begitu juga," sambung Refly Harun.

Karena menurutnya dalam konteks DKI Jakarta, pemerintah daerah dan pusat memiliki tanggung jawab yang sama, keduanya pun memiliki dana yang hampir sama banyaknya.

"Jadi kalau kita ingin menyalahkan angka kemiskinan meningkat, maka ya barangkali itu kesalahan dua pemerintah, daerah dan pusat," ucapnya.

Baca Juga: Selain Sering Merasa Haus, Berikut 5 Gejala Diabetes Tipe 2 yang Jarang Disadari

Oleh karena itu Refly Harun membenarkan kritik dari fraksi PDIP DKI Jakarta tersebut karena menyertakan data dan angka yang valid dan bisa dijadikan bahan untuk berargumentasi.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah