Masjid Istiqlal Rampung Direnovasi, Jokowi: Renovasi Semakin Megah Bukan Berarti untuk Gagah-Gagahan

- 8 Januari 2021, 17:01 WIB
Jokowi saat mendatangi Masjid Istiqlal.
Jokowi saat mendatangi Masjid Istiqlal. /Instagram @Jokowi/

PR BEKASI – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) secara resmi telah merampungkan renovasi Masjid Istiqlal pada Kamis, 7 Januari 2021 sore, di Jakarta.

Tidak lupa Jokowi pun mengucap syukur karena rampungnya proses renovasi Masjid Istiqlal tersebut.

"Hari ini Masjid Istiqlal, masjid kebanggaan kita semua telah selesai di renovasi, alhamdulillah," kata Jokowi dalam sambutannya.

Baca Juga: Abu Bakar Ba'asyir Bebas Murni Hari Ini, Pengamat: Tidak Perlu Respons Berlebihan

Ia pun mewanti-wanti, bahwa renovasi Masjid Istiqlal ini bukan sekadar gagah-gagahan semata, namun merupakan bentuk rasa syukur.

"Renovasi Masjid Istiqlal agar menjadi semakin megah bukan untuk gagah-gagahan, bukan hanya menjadi kebanggaan umat Islam tapi juga menjadi kebanggaan seluruh rakyat Indonesia, kebanggaan bangsa kita Indonesia," katanya.

Dengan menelan biaya sebesar Rp511 miliar dari APBN ini, merupakan renovasi yang pertama sejak 42 tahun yang lalu.

Baca Juga: Alami Gejala Covid-19, Belasan Tahanan KPK Dilarikan ke RSD Wisma Atlet

Jokowi pun berharap Masjid Istiqlal dapat menjadi sarana pemberdayaan umat.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Sekretariat Kabinet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x