Viral Tak Kenal Menyerah, Beredar Video Tim SAR Menyelam dan Temukan Korban Pesawat Sriwijaya Air

- 11 Januari 2021, 15:13 WIB
Tim SAR gabungan dari Denjaka dan TNI AL yang sedang berusaha menemukan korban pesawat Sriwijaya Air.
Tim SAR gabungan dari Denjaka dan TNI AL yang sedang berusaha menemukan korban pesawat Sriwijaya Air. /Twitter @_TNIAL_

PR BEKASI - Beredar video viral di media sosial yang memperlihatkan tim Search and Rescue (SAR) gabungan sedang menyelam untuk menemukan bukti-bukti serta korban dari pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang terjatuh pada Sabtu, 9 Januari 2021.

Dalam video berdurasi 21 detik tersebut, terlihat seorang TNI Angkatan Laut (AL) sedang menyelam sambil menunjukkan puing-puing yang berserakan di dasar laut perairan Kepulauan Seribu.

Video tersebut diunggah oleh akun resmi TNI Angkatan Laut pada Minggu, 10 Januari 2021.

Baca Juga: Anies Baswedan Kembali Perketat PSBB di Jakarta, 10 Kebijakan Ini Harus Diketahui Masyarakat

"Tanpa kenal menyerah tim SAR gabungan dari Detasemen Jalamangkara (Denjaka) & Dinas penyelamatan Bawah Air TNI AL, tanpa henti melaksanakan penyelaman untuk menemukan korban pesawat Sriwijaya Air SJY182 yang mengalami musibah.(10/1/2021)," tulis akun Twitter @_TNIAL_.

Hingga Minggu, 10 Januari 2021, sejumlah barang bukti yang diduga berkaitan dengan musibah pesawat Sriwijaya Air ditemukan.

Barang bukti itu mulai dari serpihan pesawat, kabel, pecahan ban, tumpahan minyak, bagian tubuh, properti milik penumpang, dan lainnya.

Kotak hitam atau black box yang diduga milik pesawat rute Jakarta-Pontianak itu juga sudah ditemukan lokasinya.

Baca Juga: Apresiasi Sikap Ali Ngabalin yang Minta Maaf, Ferdinand Hutahaean: Dengan Ini Saya Angkat Jempol

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x