Kenang Syekh Ali Jaber sebagai Ulama yang Teduh, SBY: Mendengarkan Ceramahnya, Hati Saya Tenteram

- 14 Januari 2021, 15:50 WIB
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ikut berduka atas wafatnya Syekh Ali Jaber.
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ikut berduka atas wafatnya Syekh Ali Jaber. /Tangkapan layar YouTube.com/Susilo Bambang Yudhoyono

SBY juga menceritakan bahwa saat istrinya, Ani Yudhoyono dirawat di Singapura, Syekh Ali Jaber bahkan sempat menjenguk dan mendoakan kesembuhan sang istri.

"Syekh Ali Jaber menyempatkan waktu untuk menjenguk dan mendoakan istri tercinta Ani Yudhoyono ketika sedang dirawat di Singapura," kata SBY.

Baca Juga: Soal Arie Kriting yang Nikahi Indah Permatasari, Hanung Bramantyo: Orang Tua Juga Bisa Durhaka Keles

SBY mengatakan, saat itu dia mendengarkan tausiah Syekh Ali Jaber yang sejuk agar dia tetap kuat dan sabar dalam menghadapi cobaan.

"Saat itu, saya dengarkan tausiah yang sejuk agar saya tetap kuat, tabah, dan sabar dalam menerima cobaan dan ujian Allah SWT. Selamat jalan sahabatku," kata SBY.

Sebelumnya, penceramah kondang Ustaz Yusuf Mansur juga turut mengabarkan wafatnya Syekh Ali Jaber melalui unggahan di Instagram.

Baca Juga: HRS 'Panen' Status Tersangka, Rocky Gerung: Salah Dia Cuma Satu, Tidak Mau Disogok Uang dan Jabatan

"Benar Syekh Ali wafat. 8.30 WIB, sudah dalam keadaan negatif Covid-19. Di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta," tulis Ustaz Yusuf Mansur di Instagram dengan akun @yusufmansurnew.

Selain itu, Ustaz Yusuf Mansur juga mengunggah video kenangannya bersama Syekh Ali Jaber dalam sebuah acara.

"Kenangan bersama Syekh Ali begitu banyak. Adik, sahabat, keluarga, sekaligus guru dan tempat bertanya. Sosok yang banyak meninggalkan ajaran dan kenangan," kata Ustaz Yusuf Mansur.***

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x