Seakan Respons #KalselJugaIndonesia, Jokowi Tinjau Langsung Luapan Sungai Martapura di Banjir Kalsel

- 18 Januari 2021, 13:54 WIB
Jokowi dan rombongan memantau langsung kondisi dan penanganan banjir di Kalimantan Selatan.
Jokowi dan rombongan memantau langsung kondisi dan penanganan banjir di Kalimantan Selatan. /Instagram @jokowi

PR BEKASI – Presiden Joko Widodo meninjau langsung lokasi banjir di Kalimantan Selatan, tepatnya di Kabupaten Banjar, tepatnya di atas Jembatan Pakauman, Kecamatan Martapura Timur.

Dalam kesempatannya, Presiden Jokowi melihat langsung sungai Martapura yang masih meluap dan menjadi penyebab banjir Kalsel.

Sebelumnya, tagar #KalselJugaIndonesia menggema saat warganet melihat adanya ketimpangan perhatian pemerintah dalam penanganan bencana alam.

Baca Juga: Tidak Percaya dengan Ramalan Mbak You, Deddy Corbuzier: Buat Saya Pribadi, Dukun Sakti Cuma Dua

Membantah cuitan tersebut, hari ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) memantau langsung kondisi di Kalimantan Selatan (Kalsel), yang bertolak sejak Senin, 18 Januari 2021.

Presiden Jokowi ditemani bersama rombongan terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat, langsung menuju Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
 
Beserta rombongannya, Presiden bertolak dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma sekitar pukul 10.05 WIB. 

Setibanya di Pangkalan TNI AU Syamsudin Noor, Kota Banjarbaru, Jokowi diagendakan untuk langsung melihat secara langsung lokasi terdampak bencana.

Baca Juga: Putrinya Sering Dibully Saat di Jakarta, Istri Gunawan: Netizen Kalau Ngomong Kayak Gak Punya Agama
 
Beberapa lokasi terdampak bencana banjir di antaranya Kelurahan Pakauman, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar dengan menggunakan perahu karet.
 
Dalam kunjungan kerja dan peninjauannya kali ini, Presiden akan melihat juga secara langsung lokasi terdampat lainnya, seperti Jembatan Mataraman.
 
Akses yang terputus dari jembatan tersebut disebabkan karena bencana banjir yang melanda. 

Hemat Presiden, ia amat perlu untuk menyambangi posko pengungsian demi meninjau langsung kondisi warga terdampak serta kesiapan dari bantuan yang diberikan kepada mereka.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x