Bupati Sleman Disebut Positif Covid-19 dari Virus Vaksin Covid-19, Kemenkes Buka Suara

- 22 Januari 2021, 21:02 WIB
Bupati Sleman Sri Purnomo positif Covid-19 setelah seminggu vaksinasi.
Bupati Sleman Sri Purnomo positif Covid-19 setelah seminggu vaksinasi. /Instagram.com/@sripurnomosp

"Saya saat ini sedang menjalankan isolasi mandiri di rumah dinas dan tidak di rumah sakit dikarenakan kondisi badan saya tidak menunjukkan gejala apapun," ungkap Sri Purnomo.

Dalam cuitannya itu, ia juga menyampaikan terkait kondisi kesehatan saat ini dari keluarga dan stafnya yang berada di lingkungan rumah dinas tersebut.

"Seluruh keluarga saya dan staf di lingkungan rumah dinas yang sering berinteraksi dengan saya, alhamdulilah kemarin sudah dilakukan swab antigen dan hasilnya negatif semua," ucapnya.

Selain itu ia juga menjelaskan, meskipun beberapa waktu lalu dirinya telah divaksinasi sebagai pencegahan penyebaran virus Covid-19. Hal tersebut tidak jadi jaminan untuk dirinya tidak terpapar Covid-19 karena vaksin bukanlah sebuah obat.

Baca Juga: Cek Fakta: Mulai Januari 2021, Gus Yaqut Dikabarkan Larang MUI Keluarkan Sertifikasi Halal 

Ia menyebut vaksin hanya mendorong pembentukan kekebalan spesifik pada penyakit Covid-19 agar terhindar dari tertular maupun kemungkinan sakit berat.

"Saya mengimbau bahwa perlindungan yang diberikan vaksin Covid-19, tetap perlu diikuti dengan kepatuhan menjalankan protokol kesehatan dengan disiplin memakai masker, cuci tangan pakai sabun serta jaga jarak dan hindari kerumunan," jelasnya.

Sebelumnya, Sri Purnomo merupakan orang pertama di Kabupaten Sleman yang melakukan vaksinasi Covid-19 Sinovac pada Kamis 14 Januari 2021 lalu, di Puskesmas Ngemplak II, Kabupaten Sleman.

Dirinya melakukan vaksinasi tersebut bersama dengan dr.Tirta dan sejumlah orang lainnya yang menjadi penerima vaksin pertama di Kabupaten Sleman.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x