Abu Janda Dianggap Dekat Kekuasaan, Sherly Annavita: Sekarang Saatnya Komitmen Presiden Dimintai Bukti

- 31 Januari 2021, 19:31 WIB
Influencer Sherly Annavita menyoroti sejumlah isu terkait pernyataan kontroversial Abu Janda.
Influencer Sherly Annavita menyoroti sejumlah isu terkait pernyataan kontroversial Abu Janda. /Instagram.com/@sherlyannavita

Menurutnya, sikap terus membiarkan dan memaklumi pernyataan-pernyataan Abu Janda sama saja dengan melecehkan Pancasila sila kesatu dan mengkhianti Pancasila sila kelima.

"Bukankah itu sama saja melecehkan Pancasila sila kesatu serta mengkhianati Pancasila sila kelima?," ujarnya.

Baca Juga: Punya Mimpi yang Sama Dalam Pernikahan, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Mantap Menikah Usai 6 Bulan Pacaran

Sherly Annavita lantas menduga jika Abu Janda dekat dengan kekuasaan sehingga yang bersangkutan merasa aman dalam bertindak.

"Apakah karena dianggap dekat dengan kekuasaan, lantas merasa terus aman berbuat tanpa takut mendapat sanksi?," kata Sherly Annavita.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Sherly Annavita (@sherlyannavita)

Oleh karena itu, Sherly Annavita menilai inilah saatnya Kapolri Listyo Sigit Prabowo menujukkan keberaniannya dan juga saatnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) menujukkan komitmennya.

Baca Juga: Balas Kritikan Rizal Ramli, Stafsus Menkeu: Ingin Tunjukkan Kehebatan, Justru Makin Terlihat Tak Paham

"Sekarang, saatnya janji dan keberanian Bapak Kapolri yang baru saja dilantik itu diuji. Sekarang, saatnya komitmen kebangsaan Presiden dan aparaturnya itu dimintai bukti," kata Sherly Annavita.

Karena menurutnya, apa pun yang terjadi Indonesia tetap tidak boleh kalah dari para pelaku rasisme dan SARA.

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x