Sindir Jokowi yang Pancing Kerumunan di NTT, Said Didu: Larang Rakyat Tapi Lakukan Hal yang Dilarangnya

- 25 Februari 2021, 08:46 WIB
Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu yang mengkritik Jokowi soal kerumunan di Maumere, NTT.
Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu yang mengkritik Jokowi soal kerumunan di Maumere, NTT. /Twitter/@msaid_didu.

Sementara itu, terkait keaslian dari video viral yang memperlihatkan Jokowi menyapa warga serta membagikan suvenir kepada warga NTT, pakar telematika Roy Suryo buka suara melalui akun Twitter resminya.

Roy Suryo menegaskan bahwa video warga berkerumun menyambut Jokowi di NTT yang terjadi pada hari Selasa, 23 Februari tersebut adalah asli dan bukan buatan.

Baca Juga: Benny Wenda 'Berulah' Lapor PBB, Klaim Indonesia Lakukan Operasi Militer ke Papua Berkedok Krisis Covid-19

Baca Juga: Tak Sesuai Hukum Agama dan Negara, Ghana Tutup Kantor Kelompok LGBT 

"Yang jelas video banyaknya masyarakat NTT tadi siang, 23/02/21 ini, saya sudah periksa dan teliti, dijamin memang ASLI," ujar Roy Suryo.

Sebelumnya, istana juga telah buka suara terkait kejadian tersebut.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, membenarkan peristiwa itu terjadi di Maumere pada Selasa, 23 Februari 2021.

Bey Machmudin menyampaikan, masyarakat saat itu warga sudah menunggu rombongan Presiden Jokowi di pinggir jalan.

"Benar itu video di Maumere. Setibanya di Maumere, Presiden dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Bendungan Napun Gete," ucap Bey.

Baca Juga: Cek Fakta: Anies Baswedan Dikabarkan Sengaja Palsukan Data Korban Jiwa Banjir Jakarta, Ini Faktanya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x