Aksi Nekatnya Lompati Flyover Kemayoran Viral hingga Dicari Kepolisian, Marhaenis Fansa Buka Suara

- 2 Maret 2021, 11:32 WIB
Tangkapan layar aksi praktisi Parkour Marhaenis Farsa saat akan melompati fly over.
Tangkapan layar aksi praktisi Parkour Marhaenis Farsa saat akan melompati fly over. /Instagram.com/@marhaenis_fansa

PR BEKASI - Beberapa waktu lalu, sebuah video viral yang menunjukkan aksi seseorang yang berlari di atas jembatan flyover Kemayoran, Jakarta Pusat ke sebuah atap bangunan tua di bawahnya, menggegerkan publik.

Atas aksi pria tersebut, anggota Opsnal Polsek Pademangan melakukan penyidikan dengan mendatangi tempat dilakukan aksi tersebut.

Setelah menanyai sejumlah saksi, polisi berhasil mengungkap identitas dan tempat tinggal dari pelaku yang diduga bernama Marhaenis Fansa.

Baru setelah itu, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Pademangan Kompol Arga Dija Putera menangkap Marhaenis Farsa di kediamannya yang berada Jakarta Timur.

Baca Juga: Kemenkeu Resmikan Insentif Pajak Pembelian Mobil dan Rumah Baru, Berikut Rinciannya 

Baca Juga: Kode Redeem FF Gratis dan Terbaru Hari Ini 2 Maret 2021, Klaim dan Temukan Hadiah Menarik

Baca Juga: Taufik Damas: Islam Melarang Minum Miras, ya Miras Harus Ada, kalau Tidak Buat Apa Dilarang?

Dalam keterangannya, Marhaenis Fansa mengaku dirinya merupakan seorang praktisi parkour yang kerap meningkatkan kemampuan untuk melewati halang rintang.

"Tindakan saya tersebut dilakukan semata-mata karena kecintaan saya sebagai seorang praktisi parkour yang selalu mencoba meningkatkan kemampuan saya melewati halang rintang," kata Marhaenis Fansa seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Selasa, 2 Maret 2021.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x