Bantah Iming-iming Uang Rp100 Juta untuk Kudeta, Jhoni Allen: Tapi Kita Perlu Biaya untuk Selamatkan Demokrat

- 4 Maret 2021, 13:29 WIB
Eks Anggota Partai Demokrat, Jhoni Allen Marbun.
Eks Anggota Partai Demokrat, Jhoni Allen Marbun. /Tangkapan layar YouTube.com/Najwa Shihab/

PR BEKASI - Eks Anggota Partai Demokrat Jhoni Allen Marbun angkat bicara soal tuduhan mengiming-imingi uang Rp100 juta untuk para kader Partai Demokrat supaya bersedia menjatuhkan kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Jhoni Allen mengatakan bahwa dirinya hanya memberikan uang operasional supaya para kader bisa datang ke Jakarta untuk menyelesaikan masalah krisis kepemimpinan Partai Demokrat.

Hal itu disampaikan Jhoni Allen dalam acara "Mata Najwa" bertajuk "Adu Kuat di Demokrat" pada Rabu, 3 Maret 2021.

Baca Juga: Jhoni Allen Kritik Demokrat karena Dipimpin Bapak-Anak, Natalius Pigai: Sekadar Info di PDIP Dipimpin Ibu-Anak

Baca Juga: Tegaskan Tak Alergi Kritik dan Saran, Mahfud MD: Kritik adalah Vitamin yang Harus Diserap Tubuh Pemerintahan

Baca Juga: Terlalu Berduka Sampai Tak Sanggup Unggah Foto Rina Gunawan, Dewi Gita: Masih Tak Percaya Kamu Pergi Neng

Mulanya, Najwa Shihab mempertanyakan kebenaran soal iming-iming uang Rp100 juta yang dilakukan oleh Jhoni Allen.

"Bang Jhoni, Anda mengiming-imingi uang pada kader Demokrat di DPC supaya mereka mau menjatuhkan kepemimpinan AHY?" tanya Najwa Shihab, yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari tayangan kanal YouTube Najwa Shihab, Kamis, 4 Maret 2021.

Jhoni Allen pun membantah tuduhan itu, dan menyebut hal itu bisa dibuktikan pada Kongres II di Bandung.

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: YouTube Najwa Shihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x