Pengamat Sebut Tenggelamnya KRI Nanggala karena Kelebihan Muatan, TNI AL: Sama Sekali Tidak Benar

- 27 April 2021, 16:24 WIB
TNI AL membantah tudingan tenggelamnya kapal selam Nanggala 402 karena kelebihan muatan.
TNI AL membantah tudingan tenggelamnya kapal selam Nanggala 402 karena kelebihan muatan. /Twitter/@GNFI via Google

PR BEKASI - TNI Angkatan Laut (AL) membantah kapal selam KRI Nanggala-402 yang tenggelam di perairan Bali kelebihan muatan karena mengangkut 53 personel.

Hal tersebut disampaikan Asisten Perencanaan dan Anggaran Kasal Laksamana Muda TNI Muhammad Ali saat jumpa pers, di Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa 27 April 2021.

"Kapal selam ini disebut kelebihan muatan oleh pengamat, sama sekali tidak benar dan tidak berdasar. Mungkin, pengamat itu belum pernah mengawaki kapal selam," kata Muhammad Ali dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Baca Juga: 4 Hikmah Penting Malam Nuzulul Quran yang Jatuh pada 17 Ramadhan, Umat Islam Jangan Lewatkan

Dia menjelaskan, berbagai operasi yang dilakukan oleh TNI AL itu biasanya mengangkut 50 personel.

"Bahkan, kalau penyusupan kita bawahi plus satu regu pasukan khusus, Jadi, satu regu itu sekitar 7 orang, sehingga totalnya 57 personel," ujar Ali lagi.

Sedangkan saat kejadian tenggelamnya KRI Nanggala hanya mengangkut 53 personel.

Baca Juga: Hampir Debut Jadi Anggota Boyband, Pria Asal Rusia Ini Memohon kepada Juri dan Penonton untuk Tidak Memilihnya

Selain itu, saat kejadian, kapal selam buatan Jerman itu hanya membawa tiga torpedo, padahal kapal selam ini bisa membawa delapan torpedo.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x