Retno Marsudi Ingatkan Kasus Baru Covid-19 di Asia Tenggara Capai 47 Persen, Kenaikan Cukup Tinggi di India

- 8 Mei 2021, 14:50 WIB
Menlu Retno Marsudi ingatkan bahwa kasus baru Covid-19 di Asia Tenggara mencapai 47 perssen dan kenaikan cukup tinggi terjadi di India.
Menlu Retno Marsudi ingatkan bahwa kasus baru Covid-19 di Asia Tenggara mencapai 47 perssen dan kenaikan cukup tinggi terjadi di India. / ANTARA/HO-Kemenkominfo/aa


PR BEKASI - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengingatkan seluruh pihak untuk mewaspadai tren kenaikan kasus Covid-19 secara global, termasuk di kawasan Asia Tenggara yang mengalami lonjakan kasus baru paling tinggi hingga 19 persen pada kurun 25 April hingga 2 Mei 2021.

Hal itu diungkap oleh Menlu Retno di sela menerima kedatangan vaksin tahap 12 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu, 8 Mei 2021.

“Kawasan Asia Tenggara yang dalam terminologi WHO terdiri dari negara India, Indonesia, Nepal, Bangladesh, Srilanka, Thailand, Maldives, Timor Leste, Myanmar, Bhutan, mengalami kenaikan kasus tertinggi, yaitu 19 persen dilihat dari kurun waktu sepekan sampai 2 Mei 2021,” kata Menlu Retno seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Menentukan Sifat Berdasarkan Bentuk Jari Kaki

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), kenaikan kasus Covid-19 secara global dalam kurun waktu satu pekan sejak 25 April hingga 2 Mei 2021 mencapai 5,7 kasus per pekan atau lebih tinggi jika dibandingkan dengan jumlah kasus pada enam bulan pertama pandemi.

“Jumlah kasus global dalam dua pekan melebihi kasus selama enam bulan pertama pandemi. Jumlah yang sangat tinggi, dengan lebih dari 5,7 juta kasus per pekan," ujarnya.

Lebih lanjut Retno mengatakan berdasarkan perkembangan kasus terbaru ini, kenaikan kasus baru di kawasan Asia Tenggara mencapai 47 persen dari kasus baru dunia.

Baca Juga: Girl From Nowhere Season 2 Sudah Tayang, Berikut Biodata dan Instagram para Aktornya

Untuk mencegah semakin tingginya tingkat penularan Covid-19, Retno mengingatkan agar seluruh pihak tidak lengah dan tetap menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan air mengalir atau hand sanitizer.

"Kenaikan kasus baru di Asia Tenggara mencapai 47 persen dari kasus baru dunia selama kurun waktu tersebut. Kenaikan cukup tinggi, terutama terjadi di India. Kondisi ini penting jadi pengingat kita semua bahwa penyebaran virus masih terjadi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x