Semprot Moeldoko Soal Lalat Politik yang Mengganggu, Kader Demokrat: Artinya di Istana Banyak Sampah

- 10 Juli 2021, 20:40 WIB
Rachland Nashidik semprot Moeldoko soal lalat politik yang menganggu.
Rachland Nashidik semprot Moeldoko soal lalat politik yang menganggu. /Facebook.com/Rachland Nashidik/

Argumentasi tersebut disampaikan Rachland Nashidik melalui akun Twitter-nya, seperti dilihat Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Sabtu, 10 Juli 2021.

tangkapan layar cuitan Rachland Nashidik.
tangkapan layar cuitan Rachland Nashidik.

"Jenderal, lalat hanya mengerubuti sampah berbau busuk atau anyir," ujar Rachland Nashidik.

Baca Juga: Moeldoko Imbau Publik Tak Debat Soal Israel-Palestina: Jangan Sampai Timbulkan Perpecahan di Negara Kita

Oleh karena itu, Rachland menilai Moeldoko yang menganggap Istana diganggu lalat menandakan Istana adalah tempat yang kotor.

"Jika Anda lihat Istana diganggu lalat, itu artinya di Istana sudah terlalu banyak sampah," ucap Rachland Nashidik.

Untuk informasi, Moeldoko juga sempat menyampaikan pesan agar saling bahu-membahu dalam menyikapi penanganan Covid-19.

Baca Juga: Moeldoko Ceritakan Masa Sulit Saat Bertugas di Timor Timur: Hidup di Hutan, 1 Tahun Tak Pernah Lihat Lampu

"Buang itu pesimisme. Pemerintah bukan anti kritik. Namun untuk saat ini, marilah kita semuanya berkolaborasi membangun solidaritas untuk menyelamatkan masyarakat, " tutur Moeldoko.

Moeldoko mengatakan, KSP siap menampung saran dari masyarakat terkait penanganan Covid-19 di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @RachlandNashidik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah