Cara Dapat Sertifikat Vaksin Covid-19, Cukup Download dengan Cek Menggunakan NIK KTP

- 6 Agustus 2021, 10:23 WIB
Ilustrasi. Cara mendapatkan sertifikat vaksin Covid-19, cukup cek dan download di situs web atau aplikasi PeduliLindungi.*
Ilustrasi. Cara mendapatkan sertifikat vaksin Covid-19, cukup cek dan download di situs web atau aplikasi PeduliLindungi.* /ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/rwa

PR BEKASI - Banyak masyarakat yang bingung, bagaimana cara cek sertifikat vaksin dan download sertifikat vaksin secara online di web?

Sebenarnya cara cek sertifikat vaksin dan download sertifikat vaksin cukup mudah, dan bisa dilakukan secara online.

Masyarakat yang sudah divaksin bisa mengunjungi situs web PeduliLindungi untuk download sertifikat vaksin.

Baca Juga: Wagub DKI Jakarta Imbau Aturan Baru, Warga Hendak Makan di Warteg Wajib Tunjukan Sertifikat Vaksin Covid-19

Adapun situs web PeduliLindungi beralamat di https://www.pedulilindungi.id/.

Cek sertifikat vaksin secara online bisa dilakukan dengan memasukan Nomor Induk Keluarga (NIK) yang tertera pada KTP dan Nama Lengkap.

Setelah cek, download sertifikat vaksin Covid-19 juga dapat dilakukan.

Baca Juga: Desta Usulkan Sertifikat Vaksin Covid-19 Jadi Syarat Login Medsos, Ini Alasannya

Sementara, beberapa masyarakat yang sudah divaksin juga akan mendapatkan SMS pemberitahuan dari 1199 untuk download sertifikat vaksin.

Lalu, bagaimana cara untuk cek dan download sertifikat vaksin di web PeduliLindungi?

Cara cek sertifikat vaksin dan cara downloadnya di website PeduliLindungi

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman resmi Covid19.go.id, berikut cara mengecek sertifikat vaksin di laman PeduliLindungi:

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Syarat Buat e-KTP Harus Miliki Sertifikat Vaksin Covid-19?

1. Buka web https://www.pedulilindungi.id/login

2. Isi informasi login dengan nomor ponsel atau alamat email yang digunakan saat mendaftar di laman tersebut.

Jika belum punya akun, pilih "Buat Akun PeduliLindungi".

3. Masukkan kode OTP yang dikirim ke nomor ponsel atau email.

Baca Juga: Desta Usul Sertifikat Vaksin Jadi Syarat Login Medsos: Yang Gak Percaya Covid-19, Gak Punya Tempat Ngebacot

4. Periksa sertifikat vaksinasi Covid-19 dengan memasukkan data anda yang telah melakukan vaksinasi. Di antaranya nama lengkap dan NIK.

5. Klik Captcha lalu klik tombol "Periksa" untuk menampilkan status vaksinasi Covid-19.

Jika sertifikat tidak tersedia, segera hubungi Call Center 119 dengan extension 9.

Lalu, bagaimana cara download sertifikat vaksinnya?

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x