Polisi Tangkap Pria yang Bentangkan Poster Protez ke Jokowi di Blitar, Sherly Annavita: Rakyat Bukan Kriminal

- 8 September 2021, 15:13 WIB
Sherly Annavita menyoroti penangkapan peternak ayam yang membentangkan poster keluh kesah soal harga jagung.
Sherly Annavita menyoroti penangkapan peternak ayam yang membentangkan poster keluh kesah soal harga jagung. /Instagram/@sherlyannavita

Sherly Annavita menyoroti kabar penangkapan seorang pria yang membentangkan poster protes ke arah Jokowi ketika berkunjung di Blitar, Selasa, 7 September 2021.
Sherly Annavita menyoroti kabar penangkapan seorang pria yang membentangkan poster protes ke arah Jokowi ketika berkunjung di Blitar, Selasa, 7 September 2021. Instagram/@sherlyannavita

Sementara tokoh lainnya yang turut mengecam penangkapan pria yang diduga peternak itu adalah politisi partai Gerindra Fadli Zon.

Pasalnya aksi yang dilakukan pria itu bukan kriminal tetapi menyampaikan keluh kesah atau aspirasinya kepada Presiden Jokowi. 

"Peternak ayam sedang dalam kondisi makin terpuruk. Harga telur jatuh sementara pakan ayam mahal," kata Fadli Zon dikutip dari Twitter @fadlizon.

"Spanduk itu hanya aspirasi pada Pak @jokowi agar tahu kondisi sebenarnya dan ada jalan keluar bagi peternak ayam," ujarnya melanjutkan. 

Baca Juga: Holywing Dihukum Lebih Ringan dari HRS karena Langgar Prokes, Fadli Zon: Hukum Sesuai Selera Penguasa

Fadli Zon mendesak aparat berwajib membebaskan pria tersebut. 

"Tolong bebaskan peternak ayam yang bawa spanduk itu," ucap Fadli Zon.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x