Sosok Dokter Handoko Gunawan yang Viral Berperang Melawan Virus Corona itu Kini Sedang Terbaring Sakit

- 18 Maret 2020, 08:50 WIB
DOKTER spesialis paru dr.Handoko Gunawan (kanan) yang hampir berusia 80 tahun tetap mengabdi menyelamatkan pasien virus corona di Indonesia.*
DOKTER spesialis paru dr.Handoko Gunawan (kanan) yang hampir berusia 80 tahun tetap mengabdi menyelamatkan pasien virus corona di Indonesia.* /Instagram dokter Handoko Gunawan/

PIKIRAN RAKYAT - Dokter, perawat, dan tim paramedis lain adalah garda terdepan Indonesia dalam memerangi wabah virus corona yang kian menjalar.

Tercatat hingga Selasa, 17 Maret 2020, Indonesia mengonfirmasi 172 kasus positif virus corona di berbagai belahan pulau.

Sejalan dengan itu, Pemerintah kini memperpanjang status darurat bencana nasional pandemi virus corona atau COVID-19 hingga 29 Mei mendatang.

Selagi para dokter muda bersiap siaga di IDG, pintu terdepan perlawanan virus corona, dokter senior dengan usia mencapai 80 tahun juga ikut berperang melawan wabah yang telah menewaskan lebih dari 7.000 jiwa di dunia itu.

Baca Juga: Cuaca Bekasi Hari ini: Rabu, 18 Maret 2020 Akan Ditemani Hujan Sepanjang Hari 

Media sosial berhasil memviralkan sosok dokter Handoko Gunawan yang bertugas di Rumah Sakit Graha Kedoya, Jakarta Barat.

Pertama kali informasi ini diunggah oleh Facebook Novia Kusumawardhani.

Dari unggahan pertama tersebut, sontak informasi ini tersebar dan menjadi trending di media sosial twitter.

Kicauan para pemilik akun Twitter @Paltiwest tentang dokter Gunawan mencuri banyak perhatian warganet.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x