BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini, Sejumlah Kota di Indonesia Terjadi Hujan Ringan Disertai Petir

- 4 Juli 2022, 12:43 WIB
Ilustrasi prakiraan cuaca di sejumlah wilayah di Indonesia.
Ilustrasi prakiraan cuaca di sejumlah wilayah di Indonesia. /Pixabay/wikimediaimages

Baca Juga: Seorang Kakek di Bekasi Tewas Diduga Kesetrum Listrik, Polisi Beberkan Kronologinya

Sementara di Tanjungpinang, Pangkalpinang dan Padang diperkirakan cerah berawan. Sedangkan Jambi perkirakan berkabut.

Beralih ke Pulau Jawa, wilayah Serang diperkirakan terdapat potensi hujan dengan intensitas sedang dan perlu diwaspadai potensi hujan disertai petir di wilayah Jakarta.

Kota Bandung dan Surabaya diperkirakan terjadi turun hujan dengan intensitas ringan. Sementara prakiraan cuaca di kota Semarang dan Yogyakarta diperkirakan berawan hingga berawan tebal.

Potensi hujan dengan intensitas ringan juga bakal terjadi di Pulau Kalimantan. Kondisi cuaca terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.

Baca Juga: Lirik Lagu Life's Too Short - Aespa, Girl Grup Asuhan SM Entertainment Ini Tampilkan Konsep Girly

Wilayah Denpasar diperkirakan cerah berawan, Kupang berawan. Hujan dengan intensitas ringan diperkirakan mengguyur Mataram.

Dari pulau Kalimantan ke Pulau Sulawesi, garis besar diperkirakan terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan.

Manado diperkirakan terdapat potensi hujan dengan intensitas lebat. Wilayah Palu perlu di waspadai potensi hujan disertai petir.

Prakiraan cuaca di wilayah timur Indonesia, yakni Manokwari diperkirakan berawan dan Jayapura diperkirakan terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah