Ramai Video Anggota Brimob Datangi Rumah Relawan Ganjar, Ini Penjelasan Polda Metro

- 15 November 2023, 20:38 WIB
 Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko buka suara soal anggota Brimob ke rumah relawan Ganjar. /PMJ News
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko buka suara soal anggota Brimob ke rumah relawan Ganjar. /PMJ News /

PATRIOT BEKASI - Viral di media sosial sebuah video yang menayangkan adanya sejumlah anggota Brimob dinarasikan mendatangi rumah relawan Ganjar Pranowo di Jakarta Pusat.

Video tersebut diunggah akun media sosial X (Twitter) yang menunjukan sejumlah anggota Brimob berikut kendaraan taktis (rantis) di pinggir jalan dekat rumah relawan tersebut.

Adapun dalam narasi tersebut menyebutkan diduga adanya soal Capres dan Cawapres Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: Jadwal Konser Samarinda November-Desember 2023: Ada Iqbal Ramadhan, NDX AKA hingga Revenge The Fate

"Rumah relawan GP di Jalan HOS Cokroaminoto Menteng, Jakarta Pusat didatangi anggota Brimob 8-10 org. @ListyoSigitP kenapa sampai segininya, apa krn ada anak Presiden yg ikut Pilpres ? Sedangkan dekat2 situ ada Rumah relawan PS-GRR aja gak didatengin, kita udah kayak teroris aja," tulis keterangan video tersebut.

Terkait hal tersebut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko buka suara.

Menurut Trunoyudo, peristiwa tersebut terjadi pada hari Selasa, 14 November 2023 bukan menyasar rumah relawan melainkan bagian dari Operasi Mantap Brata Jaya terkait pengamanan Pemilu.

"Kemarin ada kegiatan yang sifatnya bagian daripada operasi Mantap Brata 2024 terkait dengan tahapan-tahapan pengamanan Pemilu untuk menciptakan, memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat," ujar Trunoyudo kepada media dikutip Patriot Bekasi dari PMJ News Rabu, 15 November 2023.

Lanjut keterangan Trunoyudo, bahwa patroli dari Korps Brimob yang mana tepatnya dari pasukan reaksi cepat itu untuk memelihara dan meningkatkan keamanan jelang pelaksanaan Pemilu 2024.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah