Sempat Coba Kelabui, TNI AL Berhasil Giring Kapal Ikan Berbendera Vietnam di Natuna Utara

- 9 Oktober 2020, 12:53 WIB
TNI AL menangkap kapal ikan asing Vietnam yang diduga melakukan ilegal fishing di Laut Natuna, Kepulauan Riau.
TNI AL menangkap kapal ikan asing Vietnam yang diduga melakukan ilegal fishing di Laut Natuna, Kepulauan Riau. / ANTARA/HO-Dispenal/

PR BEKASI – Kapal Ikan Asing berhasil diamankan TNI Angkatan Laut (AL) setelah dicurigai melakukan penangkapan ikan ilegal (ilegal fishing) di Lau Natuna Utara, Kepulauan Riau, pada Kamis, 8 Oktober 2020.

Kapal Ikan Asing (KIA) berbendera Vietnam, dengan nama BD 93656 TS itu, ditangkap di perairan Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia (ZEEI).

Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Gugus Tempur Laut Koarmada I Laksamana Pertama TNI Dato Rusman dalam keterangannya.

Baca Juga: Kondisinya Berangsur Pulih, Donald Trump Diperbolehkan Tampil di Publik Mulai Besok

"Dari hasil pemeriksaan awal, diperoleh informasi bahwa KIA tersebut berbendera Vietnam dengan nama BD 93656 TS, didapati anak buah kapal (ABK) 6 orang, warga negara asing, termasuk nahkoda," tuturnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

"(KIA) diduga melaksanakan pelanggaran penangkapan ikan secara ilegal di perairan ZEEI," ujar Dato Rusman melanjutkan.

Proses penangkapan tersebut, kata dia, dilakukan saat KRI John Lie-358 di Bawah Kendali Operasi (BKO) Gugus Tempur Laut (Guspurla) Koarmada I melaksanakan patroli rutin di Perairan Laut Natuna Utara.

Baca Juga: Buntut Bentrokan Demonstran dan Polisi di Unisba, Rektor Laporkan Secara Resmi ke Kapolda Jabar

"Saat melaksanakan patroli rutin di Perairan Natuna Utara, KRI John Lie-358 mendeteksi kontak kapal ikan asing yang dicurigai melaksanakan aktivitas penangkapan ikan di wilayah perairan Indonesia," tutur Dato Rusman.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x