Bekuk 3 Kurir Narkoba di Tangerang, Ronaldo: Kedapatan Bawa 1.5 Kg Sabu

- 11 November 2020, 06:15 WIB
Polisi bekuk pelaku narkoba di Teluk Naga, Tangerang.
Polisi bekuk pelaku narkoba di Teluk Naga, Tangerang. /PMJ News

PR BEKASI – Sebelumnya tiga bulan yang lalu, salah seorang ditangkap karena tersandung narkoba, kemudian Polisi melanjutkan mengembangkan kasus ini.

Dari hasil penyelidikan, kemudian polisi langsung menangkap ketiga orang tersangka.

Penangkapan dilakukan Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat.

Polres Metro Jakarta Barat membekuk tiga orang kurir narkoba jenis sabu berinisial RS, GS dan DG di kawasan Teluk Naga, Tangerang.

Baca Juga: Oknum Simpatisan Rizieq Shihab Rusak Sejumlah Fasilitas Bandara Soetta, Manfud MD: Kita Sikat 

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Audie S. Latuheru membenarkan anggotanya baru saja melakukan penangkapan terhadap ketiga tersangka kurir narkoba tersebut.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ronaldo Maradona Siregar melanjutkan, penangkapan kepada tiga orang tersangka ini dipimpin langsung oleh Kanit 3 Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKP Fiernando.

“Ada 3 orang pelaku ini kami amankan sabu, kami hitung bersama anggota jumlahnya 1,5 kg,” tuturnya yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News.

Ronaldo melanjutkan, pengungkapan Ini merupakan hasil pengembangan dari kasus sebelumnya sekitar tiga bulan lalu ketika pelaku awal ditangkap saat menyediakan narkoba.

Baca Juga: Demi Tingkatkan Kunjungan Turis Mancanegara, UEA Perbolehkan Warganya Minum Alkohol dan Kumpul Kebo 

“Saat itu jaringan ini menjual berbagai jenis narkotika palugada. Dari segala dia punya inex, happy five, dan sabu-sabu. Jadi ini pengembangan dari kasus tersebut,” tutur dia.

Dari pengungkapan ini, pihaknya masih mengembangkan jaringan-jaringan narkoba yang lain. Ia pun berharap anggotanya bisa mengungkap kasus narkoba dalam jumlah lebih besar lagi.

“Kami masih terus menyelidiki kaitan dari jaringan ini semoga kami bisa ungkap lebih besar lagi,” tuturnya.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah