Adab dan Bacaan Doa Pemotongan Hewan Kurban Saat Idul Adha, Lengkap dengan Arab, Latin, dan Artinya

19 Juli 2021, 13:34 WIB
Ilustrasi Hewan Kurban: Berikut ini adab, tata cara, dan bacaan doa pemotongan hewan kurban, lengkap dengan arab, latin, dan artinya. /Pexels.com/Magda Ehlers

PR BEKASI -Hari Raya Idul Adha merupakan hari besar umat muslim, yang perayaannya diawali dengan salat Idul Adha dan diakhiri dengan pemotongan hewan kurban.

Hewan kurban yang biasa disembelih pada Hari Raya Idul Adha biasanya meliputi sapi, domba, dan kambing.

Dalam pemotongan herwan kurban, ada beberapa adab yang harus dipatuhi, yakni:

Baca Juga: Panduan dan Tata Cara Pemotongan Hewan Kurban di Masa PPKM Darurat pada Hari Raya Idul Adha 2021

1. Sebelum memotong, perlakukan hewan kurban dengan lembut, tidak menghardik, tidak kasar, dan robohkan hewan kurban dengan baik dan benar.

2. Baringkan hewan kurban di sisi kiri dan letakkan kaki di sisi leher hewan kurban, hadapkan hewan kurban ke arah kiblat.

3. Ucapkan takbir, iris bagian leher hewan kurban dengan memutuskan tiga saluran, yaitu saluran nafas, saluran makanan, dan saluran darah.

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Minta Maaf PPKM Darurat Tak Optimal, Christ Wamea: Tak Cukup, Harusnya Mundur

Selain adab, umat muslim juga dianjurkan untuk membaca doa saat melakukan pemotongan hewan kurban, dengan harapan Allah menerima ibadah kurban kita.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari NU Online, berikut urutan bacaan doa saat pemotongan hewan kurban:

1. Baca Bismillah

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

"Bismillahir rahmanir rahrahim"

Artinya, "Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, lagi Maha Penyayang".

2. Baca Salawat untuk Rasulullah SAW

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

"Allahumma shalli ala sayyidina muhammad,
wa ala ali sayyidina muhammad"

Artinya, "Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya."

Baca Juga: Viral! Aipda Purnomo Beri Rp5 Juta dan Sepeda untuk Kakek Penjual Mainan Agar Tetap di Rumah Selama PPKM

3. Baca Takbir 3 kali dan Tahmid 1 kali

اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلهِ الْحَمْدُ

"Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar, walillahil hamd"

Artinya, "Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagi-Mu."

4. Baca Doa Pemotongan Hewan Kurban

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ

"Allahumma hadzihi minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim"

Artinya, "Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku ber-taqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrub-ku."

Baca Juga: Junimart Girsang Ajak Pejabat Negara Sisihkan Gaji 50 Persen untuk Rakyat: Kita Harus Senasib Sepenanggungan

Sementara itu, agar hewan kurban yang disembelih halal dan higienis, berikut tata cara pemotongan hewan kurban yang baik:

1. Robohkan hewan dengan kepala menghadap kiblat.

2. Awali dengan membaca bismillah.

3. Lakukan pemotongan hewan kurban dengan sekali gerakan potong pada leher hewan kurban.

4. Gantung kaki belakang hewan kurban setelah disembelih.

5. Ikat saluran makanan dan dubur hewan kurban.

Baca Juga: Anis Matta Minta Aparat Hentikan Kekerasan Saat PPKM Darurat: Warga Sedang Hadapi Tekanan Hidup yang Berat

6. Lakukan pengulitan secara perlahan.

7. Keluarkan isi dalam hewan kurban dan pisahkan.

8. Bungkus daging hewan kurban yang telah dipotong dengan plastik khusus makanan.

8. Jagalah kebersihan daging hewan kurban.

Demikianlah adab, tata cara, bacaan doa pemotongan hewan kurban saat Hari Raya Idul Adha, lengkap dengan bacaan arab, latin, dan artinya.***

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: Instagram NU Online @nuonline_id

Tags

Terkini

Terpopuler