Betah di Rumah Lawan Corona, Lakukan 3 Olahraga Ini Intensif untuk Jaga Kesehatan

3 April 2020, 09:31 WIB
ILUSTRASI Yoga.* /PIXABAY/

PIKIRAN RAKYAT - Olahraga merupakan kegiatan penting untuk menjaga kebugaran khususnya dalam masa pembatasan fisik atau social distance akibat virus corona yang tengah melanda.

Meski olahraga yang dapat dilakukan di rumah terbatas variasinya, Anda masih bisa berolahraga secara intensif agar tetap sehat meski tak keluar rumah.

Terlebih lagi, olahraga di bawah ini dapat membantu menjaga bentuk tubuh jika dilakukan secara berkala dan dengan intensitas maksimal.

Baca Juga: Terus Semangat Selama #Workfromhome dengan Olahraga Rutin di Tengah Virus Corona

Dikutip dari Independent oleh Pikiranrakyat-bekasi.com, berikut adalah 3 olahraga intensif untuk kesehatan yang dapat dilakukan agar betah di rumah lawan corona.

High-Intensity Interval Training (HIIT)

HIIT adalah serangkaian gerakan olahraga yang dilakukan secara cepat dan beruntun untuk mendapat intensitas yang maksimal dalam waktu yang sedikit.

Baca Juga: Jadi yang Pertama, Liga Pro Belgia Resmi Hentikan Kompetisi Akibat Virus Corona

HIIT adalah olahraga yang baik dilakukan selama masa pembatasan fisik karena tidak memerlukan waktu lama.

Salah satu rangkaian gerakan HIIT yang baik dilakukan selama di rumah adalah lari di tempat dengan paha ke atas, diikuti dengan climber, plank, jumping jack, gerakan pukulan, dan pukulan sambil squat.

Masing-masing gerakan dilakukan selama 20 detik secara beruntun selama tiga sampai tujuh set.

Baca Juga: Indonesia Usul Biofarma Dilibatkan dalam Pengembangan dan Produksi Vaksin Corona

Istirahat dilakukan di sela-sela pergantian set selama sepuluh detik.

Kardio

Diam di rumah bukan berarti anda tidak bisa melakukan olahraga kardio.

Baca Juga: Perppu 1 Tahun 2020 Terbit, DPR Khawatir BI Terancam Seperti 1998

Yang Anda perlukan hanya satu ruangan di rumah untuk berolahraga.

Salah satu gerakan kardio yang paling mudah dilakukan di rumah adalah berlari di tempat.

Jika memiliki alat lompat tali atau skipping rope, Anda juga dapat melakukan lompat tali dan mengukur berapa kali Anda melompat dalam waktu tertentu.

Baca Juga: Betah di Rumah Lawan Corona, Dengarkan Alunan Musisi-musisi Indie

Berlari naik-turun tangga juga dapat anda lakukan sebagai bentuk olahraga kardio.

Olahraga kardio sangat baik untuk tubuh orang-orang dalam isolasi karena kardio menaikkan aktivitas jantung dan paru yang cenderung pasif ketika isolasi.

Yoga

Baca Juga: Betah di Rumah Lawan Corona, Atur Ulang Ritme Hidup Bersama Keluarga

Jika ingin olahraga untuk menenangkan pikiran, yoga adalah pilihan terbaik.

Seorang instruktur yoga bernama Jordan Ashley punya resep-resep gerakan yoga terbaik untuk menjaga kebugaran dan menenangkan hati.

Gerakan pertama disebut “supine twist”, yaitu merebahkan badan sambil membuka lengan dalam posisi “T”, lalu menumpangkan kaki ke kaki satunya dan menolehkan kepala ke arah sebaliknya.

Baca Juga: KABAR BAIK, 21.000 WNI di Jerman Dikabarkan Aman dari Virus Corona

Gerakan “supine twist” dapat melegakan ketegangan yang terkumpul di dalam tubuh, ujar Ashley.

Selain itu, pose pohon juga baik untuk menaikkan fokus dan energi tubuh.

Pose pohon dilakukan dengan cara berdiri tegak di atas satu kaki dengan tangan di samping tubuh, lalu letakkan telapak kaki satunya ke paha.

Baca Juga: Kumpulkan Donasi dari Masyarakat, Pemerintah Dapatkan Rp 72,2 Miliar

Dengan tarikan napas yang dalam, angkat kedua tangan dan satukan telapak keduanya di atas kepala.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Independent

Tags

Terkini

Terpopuler