Cek Fakta: Salah Satu Syarat Dapat Beasiswa di ITB Kabarnya Harus Beragama Islam, Simak Faktanya

14 Desember 2020, 18:27 WIB
Ilustrasi - Peserta mengikuti pelaksanaan ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di Institut Teknologi Bandung, Bandung. /ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/ANTARA FOTO

PR BEKASI – Beredar narasi di media sosial yang menyebutkan bahwa salah satu syarat untuk mendapatkan beasiswa di Institut Teknologi Bandung (ITB) yaitu khusus untuk yang beragama Islam.

Narasi tersebut beredar di salah satu akun media sosial Twitter atas nama @SulistyoriniSu1 pada Minggu, 13 Desember 2020 dengan disertai unggahan sebuah pamflet pengumuman beasiswa di Institut Teknologi Bandung (ITB) yaitu "Beasiswa Perintis 2021".

Namun, berdasarkan hasil pemeriksaan fakta, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, pada Senin, 14 Desember 2020, klaim yang menyebutkan bahwa salah satu syarat untuk mendapatkan beasiswa di ITB yaitu khusus untuk yang beragama islam adalah informasi yang tidak lengkap. 

Baca Juga: Teddy Terus Tuntut Haknya Atas Warisan Lina, Sule: Mending Sekarang Kerja, Cari Duit, Itu Aja Dulu

Adapun narasi yang dituliskan di akun tersebut adalah sebagai berikut: 

Tangkapan layar akun Twitter pengunggah narasi misinformasi terkait beasiswa bimbingan persiapan masuk dan kuliah di ITB, Beasiswa Perintis 2021. Twitter @SulistyoriniSu1

"Knp hrs ada syarat no 2? Beragama islam. Apa ITB hanya khusus yg beragama islam? Serius nanya," demikian cuitan akun tersebut.

Narasi itu disematkan pada beasiswa Perintis, sebagaimana disebut dalam pengumuman tersebut, dijelaskan sebagai beasiswa bimbingan persiapan masuk ITB dan beasiswa biaya kuliah serta biaya hidup sampai lulus.

Kemudian, disebut pula empat persyaratan yang harus dipenuhi calon penerima beasiswa, yaitu:

1. Siswa/i SMA/MA kelas 12 atau alumni lulusan tahun 2019 atau 2020 di seluruh Indonesia,

2. Beragama Islam,

3. Memiliki tekad kuat untuk masuk ke ITB,

4. Memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) atau Surat Keterangan Tidak Mampu.

Baca Juga: Salah Gunakan Aplikasi Penunjuk Jalan, Pemotor Malah Masuk Tol dan Terperosok Ke Kali Bekasi

Kenapa disebut informasi yang tidak lengkap? Simak penjelasan di bawah ini:

Saat menelusuri situs Beasiswa Perintis sebagai situs resmi penyelenggara beasiswa khusus mahasiswa ITB tersebur. Dalam halaman profil situs tersebut, bahwa program Beasiswa Perintis diselenggarakan oleh Lembaga Amil Zakat Kota Bandung, Rumah Amal Salman.

Sementara dalam halaman sejarah, Beasiswa Perintis merupakan kelanjutan program Beasiswa Pelopor yang semula diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Masjid Salman ITB pada 2010.

Baca Juga: Kritik Skema Vaksin Berbayar, Pandu Riono: Negara Seharusnya Punya Kewajiban Moral Sediakan Gratis

Penjelasan yang lebih jelas terdapat pada halaman tany jawab situs tersebut yaitu:

"Apakah yang mendaftar (beasiswa) harus muslim atau beragama Islam?,” salah satu pertanyaan.

“Iya karena Beasiswa Perintis dibiayai oleh dana zakat dari Rumah Amal Salman. Jadi, penerima manfaat harus beragama Islam." jawaban dari pertanyaan tersebut.

Dengan demikian, narasi salah satu akun Twitter tentang "Beasiswa Perintis 2021" itu tidak lengkap untuk menjelaskan alasan persyaratan terkait sumber penyelenggara beasiswa di ITB.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler