Cek Fakta: Komnas HAM Dikabarkan Dibubarkan karena Ada Rahasia di Balik Hasil Investigasi Kematian Anggota FPI

- 25 Januari 2021, 07:00 WIB
Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik (kiri) bersama Komisioner Komnas HAM Mohammad Choirul Anam (kanan) menyampaikan paparan tim penyelidikan Komnas HAM atas peristiwa Karawang di Jakarta.
Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik (kiri) bersama Komisioner Komnas HAM Mohammad Choirul Anam (kanan) menyampaikan paparan tim penyelidikan Komnas HAM atas peristiwa Karawang di Jakarta. /ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

PR BEKASI - Beredar narasi di media sosial yang mengeklaim bahwa Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) telah dibubarkan.

Dalam video dengan narasi yang beredar, pembubaran Komnas HAM berkaitan dengan hasil investigasi dalam kasus penembakan anggota laskar FPI.

Namun berdasarkan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kominfo, Senin, 25 Januari 2021, narasi yang mengklaim Komnas HAM dibubarkan adalah keliru atau hoaks.

Baca Juga: Yakin Program Vaksin Ada Unsur 'Bancakan', Aktivis ProDem Desak KPK Periksa Erick Thohir 

Narasi tersebut beredar melalui sebuah unggahan video di kanal YouTube 651 SAFA dengan judul "HEBOHH! KOMNAS HAM DIBUBARRKAN, RAHASIA TERSEMBUNYI ?!"

Dalam video tersebut dijelaskan, pembubaran Komnas HAM disebabkan oleh hasil investigasi kematian enam anggota Front Pembela Islam (FPI) saat bentrok dengan polisi di Tol Jakarta-Cikampek.

Faktanya, hingga detik ini tidak ada informasi valid dari media berita terkait pembubaran Komnas HAM tersebut. Dalam video tersebut pun tidak terdapat narasi resmi soal pembubaran lembaga mandiri tersebut.

Video berdurasi 10 menit 17 detik tersebut hanya menjelaskan narasi hasil investigasi Komnas HAM yang dianggap tidak transparan dan profesional.

Baca Juga: Menggemaskan! Ibu-ibu Ini Cium Sosok Aldebaran Meski Terhalang Layar Kaca 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x