5 Miliarder Indonesia Masuk dalam Orang Terkaya di Dunia 2020 Versi Forbes

- 11 September 2020, 17:48 WIB
Daftar orang terkaya di dunia dari Indonesia.
Daftar orang terkaya di dunia dari Indonesia. /Forbes

Posisi kekayaan itu, membawa dirinya sebagai orang terkaya di Indonesia nomor satu. Sementara dia juga mencatatkan diri di posisi 80 dalam daftar orang terkaya dunia.

Baca Juga: Krisis Covid-19 di Indonesia, Erick Thohir Yakinkan 30 Juta Vaksin Akan Tersedia Akhir Tahun Ini 

Sedangkan Michael Hartono, saudara dari Budi Hartono, menempati posisi kedua orang terkaya di Indonesia dan berada di posisi 86 dalam daftar orang terkaya di dunia. Kekayaan Michael tercatat mencapai US$13 miliar atau setara Rp208 triliun.

Sumber kekayaan utama kedua bersaudara tersebut berasal dari kepemilikannya atas perusahaan rokok Djarum dan Bank Bank Central Asia (BCA).

2. Sri Prakash Lohia

Menyusul nama Hartono Bersaudara, di urutan ketiga ada nama Sri Prakash Lohia. Perempuan ini berada di urutan ketiga orang terkaya Indonesia dengan total kekayaan mencapai US$4.3 miliar atau setara dengan Rp68.8 triliun.

Dalam daftar orang terkaya di dunia, Sri Prakash Lohia berada di urutan 414. Sumber kekayaan utamanya berasal dari Indorama Corporation yang bergerak di bidang petrokimia dan tekstil.

Baca Juga: Sempat Saling Tuduh, India dan Tiongkok Sepakat Tarik Pasukannya dari Perbatasan  

3. Keluarga Tahir

Posisi keempat orang terkaya di Indonesia ditempati oleh Keluarga Dato Sri Tahir. Pemilik dari Mayapada Group yang bergerak di bisnis perbankan, rumah sakit, dan real estate memiliki total kekayaan mencapai USD4.1 miliar atau setara Rp65.6 triliun.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Forbes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x