Tak Sanggup Kecewakan Jemaah sebelum Pingsan, Ustaz Zacky Mirza Paksa Lanjutkan Ceramah: Saya Ingat Ibu-ibu

27 April 2021, 20:00 WIB
Ustaz Zacky Mirza ceritakan kondisinya sebelum insiden jatuh pingsan ketika sedang ceramah. /Instagram/@zackymirza_

PR BEKASI – Pendakwah Ustaz Zacky Mirza menceritakan bagaimana detik-detik kondisinya sebelum insiden jatuh pingsan ketika sedang ceramah beberapa waktu lalu.

Diakui olehnya, saat itu ia memang sudah merasakan bahwa tubuhnya tidak dalam kondisi yang sedang sehat.

Hal itu pun diungkapkan oleh sang istri, Shinta Tanjung melalui media sosialnya beberapa hari sebelum Ustaz Zacky Mirza jatuh pingsan saat ceramah.

Baca Juga: Densus 88 Tangkap Mantan Petinggi FPI Munarman, Diduga Terkait Baiat ISIS Tahun 2015 

Sementara itu, diceritakan oleh Ustaz Zacky Mirza saat itu ia sudah menyerah dan meminta sang istri untuk segera menelepon panitia acara kalau dirinya tidak bisa datang.

“Sebenarnya malam itu saya mau ngebatalin karena udah enggak enak badan, saya udah bilang ke istri suruh telepon panitia untuk menunda acara karena saya mau istirahat,” kata Ustaz Zacky Mirza, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kanal YouTube Melaney Ricardo pada Selasa, 27 April 2021.

Namun, entah mengapa ia langsung terbayang oleh ibu-ibu yang sudah menyiapkan semua acara yang akan dihadirinya itu.

Baca Juga: Perbanyak Alaman di Malam 17 Ramadhan, Berikut Kumpulan Doa-doa yang Dianjurkan di Malam Nuzulul Quran 

“Saya udah mau tidur tuh entah mengapa karena badan lagi nggak enak kok kaya kebayang ibu-ibu yang katanya nih ya udah nyiapin buka puasa, bikin spanduk, mereka patungan buat datangin ustaz, mereka udah nyiapin donasi buat wakaf Quran,” ujarnya.

Seketika itu juga, diakui oleh Ustaz Zacky Mirza kalau dirinya langsung terbangun dari tidurnya dan menyampaikan pesan kepada istrinya untuk memberitahukan kepada panitia acara kalau dirinya bisa hadir di acara tersebut.

“Saya langsung bilang sama istri telepon panitia udah kita datangin. Iya (saya nggak sanggup ngecewain mereka),” ujarnya.

Dengan sikapnya yang seperti itu, diakui oleh Ustaz Zacky Mirza itu adalah salah satu sikapnya yang harus diperbaiki, karena seringkali ia lebih memilih membahagiakan orang lain ketimbang dirinya sendiri.

Baca Juga: Soroti Insiden Tenggelamnya KRI Nanggala-402, Mustofa Nahra: Enggak Ada Satupun Pejabat yang Mundur? 

Padahal kondisinya saat itu benar-benar sedang tidak sehat sehingga seharusnya ia membutuhkan waktu untuk istirahat.

“Dan itulah mungkin jeleknya saya, satu sisi yang tidak baik yang harus dibenahin mungkin itu,” ujarnya.

Singkat cerita, akhirnya ia datang menghadiri acara tersebut dengan mengisi ceramah. Diakui olehnya, ketika datang ke tempat acara rasa sakit yang sebelumnya dirasakan itu hilang sampai selesai ceramah.

Namun tiba-tiba ketika sedang berdoa dan berzikir, Ustaz Zacky Mirza merasakan lagi kalau tubuhnya mulai tidak sehat.

Baca Juga: Divonis Hanya Bertahan Hidup 3,5 Tahun, Ustaz Zacky Mirza: Ambil Aja ya Allah, Saya Sudah Pasrah 

Perlahan napasnya beberapa kali tertarik hingga sulit untuk mengucapkan doa dari mulutnya  hingga akhirnya ia pun terjatuh dan tidak sadarkan diri.

Sampai kini kondisinya sudah baik-baik saja. Terpantau dari akun media sosialnya, Ustaz Zacky Mirza sudah aktif melakukan kajian tetapi melalui siaran online.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Youtube Melaney Ricardo

Tags

Terkini

Terpopuler