Komentari Kasus Video Asusila Mirip Gisella Anastasia, Ernest Prakasa: Salah yang Menyebarkan

7 November 2020, 19:24 WIB
Ernest Prakasa. /Instagram/@ErnestPrakasa/

PR BEKASI – Publik dunia maya Indonesia dikejutkan dengan video amatir dengan konten tindakan asusila yang diduga pelaku tindakan asusila menyerupai artis kondang, Gisella Anastasia atau akrab dipanggil Gisel.

Video amatir konten asusila tersebut telah beredar di media sosial Twitter dan Instagram pada 6 November 2020 kemarin.

Dampak unggahan video amatir tersebut, kata kunci Gisel menjadi trending topik di Twitter pada hari ini, Sabtu, 7 November 2020.

Baca Juga: Redam Gejolak Pilpres AS 2020, Joe Biden: Kami Lawan tapi Kami Bukan Musuh

Menanggapi hal tersebut, Ernest Prakasa, stand up komedian Indonesia, sampaikan pendapatnya. Ernest ungkapkan bahwa kesalahan ada pada pelaku penyebar video asusila tersebut.

"Siapa pun pemeran videonya, buat gw yang salah tetap yang menyebarkan," kata Ernest Prakasa sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dalam akun Twitter-nya.

Sementara itu, Gisel diberitakan akhirnya buka suara terkait video syur yang diduga mirip dengannya. Gisel tidak membenarkan, tetapi juga tak mengelak mengenai kabar itu.

Baca Juga: Jusuf Kalla Sebut Dirinya Tak Pernah Dipanggil SBY ke Cikeas, Rizal Ramli Beri Komentar Menohok

"Aku bingung klarifikasinya gimana. Soalnya bukan kali pertama ya kena di aku," ucap Gisel.

Walaupun demikian, Gisel mengungkapkan perasaan sedihnya terkait pemberitaan video asusila yang dikaitkan dengan dirinya.

"Sebenarnya sedih, cuma ya sudah nggak apa-apa dihadapi saja ya," kata Gisel.

Baca Juga: Hati-hati, Sebar Video Syur Mirip Gisella Anastasia Bisa Dijerat Pasal UU ITE

Selain itu, Gisel sampaikan permintaan doa masyarakat Indonesia agar masalah seperti ini segera selesai.

"Mohon doanya ya agar bisa cepat terlewati," tutur Gisel.

Sebagai informasi, kasus video asusila yang dikaitkan dengan Gisel ini bukan pertama kalinya menimpa Gisel. Pada akhir 2019 silam, publik Indonesia sempat dibuat heboh dengan video asusila yang diduga Gisel.

Baca Juga: Rizal Ramli ‘Dijegal' Jadi Menteri, Jusuf Kalla: Dia Tidak Pernah Diperhitungkan SBY dan Jokowi

Usai penyelidikan kepolisian, wanita tersebut terbukti bukanlah Gisella Anastasia. Gisel kala itu telah resmi melaporkan akun-akun media sosial yang menyebar video asusila yang menyebut dirinya.***

Editor: Ikbal Tawakal

Tags

Terkini

Terpopuler