Studi Ungkap 5 Bahaya Tidur dengan Lampu Menyala, Salah Satunya Sebabkan Depresi

7 Oktober 2021, 16:32 WIB
Ilustrasi. tidur dengan lampu menyala sebakan 5 bahaya bagi tubuh. /Pexels

PR BEKASI - Bagi sebagian orang tidur dengan lampu tetap menyala akan membuatnya menjadi semakin nyenyak.

Ada banyak alasan orang lebih memilih tidur dengan lampu menyala, entah itu karena takut, dan merasa sesak jika lampu dimatikan.

Namun apakah Anda tahu ternyata ada beberapa bahaya yang mengintai jika tidur dengan lampu yang tetap menyala?

Baca Juga: Viral Video Perempuan Terbangun dari Tidur Gegara Kaget dengan Suara Kentutnya Sendiri

Dikutip Pikiranrkayat-Bekasi.com dari Brighside, Kamis, 7 Oktober 2021, berikut beberapa bahaya yang timbul menurut peneliti.

1. Bahayakan kesehatan reproduksi

Sebuah studi menemukan bahwa paparan cahaya di malam hari bisa meningkatkan risiko infetilitas.

Percobaan penelitian itu dilakukan para tikus berita, di mana tikus tidur dengan lampu menyala di malam hari cenderung tidak subur.

Baca Juga: Apakah Makan Sebelum Tidur Buruk? Berikut Penjelasan Para Ahli Gizi

Dipercaya juga bahwa ritme sirkadian (jam internal tubuh) mempengaruhi waktu proses reproduksi pada wanita.

Studi lain memantau perawat yang bekerja shift malam dan efek paparan cahaya malam hari. Ternyata sebagian besar perawat mengeluh siklus menstruasi mereka terganggu.

Baca Juga: Cobalah Metode 10-3-2-1 Agar Tidur Lebih Berkualitas dan Nyenyak

2. Sebabkan masalah yang berhubungan dengan jantung

Melatonin tidak hanya menurunkan suhu tubuh tetapi juga tekanan darah.

Jika Anda terkena cahaya di malam hari, produksi melatonin Anda ditekan . Akibatnya, tekanan darah Anda meningkat.

Fluktuasi yang teratur, pada gilirannya, dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Baca Juga: Sempat Diprotes Ketinggian oleh Pesepeda, Polisi Tidur di Pulomas Jaktim Akhirnya Dibongkar

3. Berat badan bertambah

Kelebihan cahaya buatan di malam hari bisa menjadi penyebab metabolisme melambat.

Selain itu, gangguan tidur dan ritme sirkadian dapat menyebabkan obesitas.

Sebuah penelitian yang memantau lebih dari 43.000 wanita mengungkapkan bahwa mereka yang tidur dengan TV menyala mengalami kenaikan berat badan.

Perubahan terjadi terlepas dari kualitas atau durasi tidur mereka.

Baca Juga: Kenapa Ngiler Saat Tidur? Ini Alasan dan Cara Mengatasinya

4. Menyebabkan perubahan hormonal

Bahkan satu sumber cahaya pun dapat mengubah keseimbangan hormonal. Cahaya dari smartphone, TV, atau komputer berkontribusi terhadap defisiensi melatonin.

Tidur yang terganggu meningkatkan hormon penuaan dan mengurangi hormon anti-penuaan.

Baca Juga: Beragam Manfaat Minum Lemon Jahe Sebelum Tidur yang Jarang Diketahui

5. Menderita depresi

Sebuah penelitian menemukan bahwa paparan cahaya di malam hari meningkatkan risiko depresi.

Menariknya, lampu merah memiliki efek merugikan yang lebih sedikit karena kita kurang sensitif terhadap panjang gelombang merah. Dalam beberapa kasus, itu bahkan digunakan untuk mengobati blues.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: brightside

Tags

Terkini

Terpopuler