Arab Saudi Masuki Era Baru, Jalin Kerjasama dengan Yunani dalam Bidang Budaya

- 23 Mei 2021, 05:42 WIB
Arab Saudi memasuki era baru yakni dikabarkan menjalin kerjasama dengan Yunani di bidang budaya yang akan meningkatkan hubungan perdagangan.
Arab Saudi memasuki era baru yakni dikabarkan menjalin kerjasama dengan Yunani di bidang budaya yang akan meningkatkan hubungan perdagangan. /Tangkapan layar Twitter/@MOCSaudi

Baca Juga: Kabar Gembira! Arab Saudi Izinkan Ibadah Haji Tahun 2021 Tetap Dilaksanakan dengan 'Kondisi Khusus'

Mendoni berterima kasih kepada Pangeran Badr atas diskusi tersebut dan berbicara tentang babak baru dalam hubungan antara Arab Saudi dan Yunani.

“Kami melakukan diskusi yang sangat baik dengan Yang Mulia Pangeran Badr bin Abdullah bin Mohammed bin Farhan Al Saud," kata Lina Mendoni.

"Tentang pembentukan hubungan budaya yang permanen dan erat serta pertukaran antara kedua Negara kami,” katanya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Al Arabiya pada Sabtu, 22 Mei 2021.

Mereka sepakat untuk mengadakan Pekan Budaya di kedua negara.

Baca Juga: Arab Saudi Rilis Foto Terbaru Batu Hajar Aswad, Proses Pembuatan Fotonya Makan Waktu 50 Jam

Selain itu dalam beberapa minggu ini, masing-masing akan melihat kemungkinan penyelenggaraan pameran bersama, baik dari kreasi seni arkeologi atau kontemporer.

"Itu adalah kerja sama yang sangat konstruktif yang akan disegel dan dikonfirmasi oleh Nota Kerja Sama, yang akan ditandatangani di Riyadh pada tahun 2021," ujarnya.

Kedua negara, yang kaya akan sejarah dan arkeologi, telah memiliki ikatan penting melalui perdagangan.

Sebagai bagian dari Visi 2030, Arab Saudi mendiversifikasi ekonominya dari minyak dan memperluas tawaran budayanya.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah