Tak Hanya Menginfeksi Manusia, Covid-19 Kini Menyerang Macan Tutul Salju di Kebun Binatang San Diego

- 25 Juli 2021, 08:41 WIB
Macan tutul salju di kebun binatang San Diego Amerika Serikat ini terjangkit virus Covid-19.
Macan tutul salju di kebun binatang San Diego Amerika Serikat ini terjangkit virus Covid-19. /dok net

PR BEKASI – Pandemi virus Covid-19 hingga kini penyebarannya memang belum berakhir di seluruh dunia, tidak terkecuali di Amerika Serikat. Bahkan, hingga saat ini penyebaran Covid-19 telah menjangkit hewan.

Seekor macan tutul salju yang ada di Kebun Binatang San Diego, California, Amerika Serikat, terjangkit virus Covid-19.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Al-Arabiya, macan tutul salju tersebut diketahui sebelumnya tidak mendapatkan jatah vaksinasi dan kini tertular Covid-19.

Macan tutul salju yang mempunyai nama Ramil ini merupakan macan tutul salju yang berusia 9 tahun.

Baca Juga: Bukan Lagi Infeksi Manusia, Dua Gorila Dinyatakan Positif Covid-19 di Kebun Binatang San Diego

Penjaga kebun binatang memperhatikan bahwa Ramil menderita batuk dan pilek pada hari Kamis, 22 Juli 2021.

Kemudian, Ramil pun langsung dua kali mendapatkan tes terpisah dari tinjanya untuk mengkonfirmasi keberadaan virus corona.

Hal tersebut dikatakan oleh pihak kebun binatang San Diego dalam sebuah pernyataan resminya pada Jumat, 23 Juli 2021.

Akan tetapi, Ramil pun lebih lanjut diketahui tidak menunjukkan gejala tambahan terkait gejala batuk dan pileknya itu.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah