Tak Setuju Aturan Baru Taliban, Aktivis HAM Ini Berani Tunjukkan Pakaian Khas Perempuan Afghanistan di Medsos

- 17 September 2021, 21:18 WIB
Aktivis HAM, Sayle berani tunjukkan pakaian khas Afghanistan di medsos seiring tak setuju aturan baru Taliban.
Aktivis HAM, Sayle berani tunjukkan pakaian khas Afghanistan di medsos seiring tak setuju aturan baru Taliban. /Twitter/@RoxanaBahar1

 

PR BEKASI - Sejak Taliban berhasil mengambil alih Afghanistan, peraturan baru pun mulai ditegakkan.

Diantaranya yakni soal peraturan pakaian untuk perempuan Afghanistan.

Seperti diketahui bahwa peraturan baru Taliban terhadap perempuan Afghanistan salah satuny adalah diwajibkan untuk memakai pakaian tertutub dengan jilbab Panjang.

Bahkan ada yang menyebutkan harus menutupi wajah menggunakan cadar atau burqa.

Baca Juga: Taliban Tetapkan Aturan Baru soal Pakaian, Perempuan Afghanistan Malah Pamer Foto dengan Busana Tradisional

Hal itu pun sontak menjadi kontroversi di tengah masyarakat Afghanistan yang tengah penuh keterbatasan dalam berpendapat.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Reuters pada Jumat, 17 Agustus 2021, aktivis HAM dari Afghanistan Wazhma Sayle, 36 tahun, kaget melihat foto perempuan-perempuan Afghanistan yang beredar di dunia maya, yang menggunakan burqa atau cadar.

Menurut Sayle, yang sekarang berlindung di Swedia, pakaian perempuan Afghanistan tidak seperti itu.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x