Tahan Buang Air Kecil 18 Jam, Pria Ini Alami 3 Robekan pada Kandung Kemih

- 23 Juni 2020, 20:38 WIB
ILUSTRASI mengonsumsi minuman beralkohol.*
ILUSTRASI mengonsumsi minuman beralkohol.* /Scoop Whoop/

PR BEKASI – Seorang pria berusia 40 tahun asal Tiongkok baru-baru ini dilaporkan mengalami infeksi saluran kemih setelah minum 10 gelas bir kemudian menahan kencing selama 18 jam.

Pria yang hanya diungkapkan bernama Hu itu dikabarkan mengonsumsi 10 gelas bir pada malam hari saat dirinya menghabiskan waktu sebelum akhirnya pulang ke kediamannya dan tertidur lelap.

Saking nyenyaknya, Hu merasa berat untuk sekadar bangun dan tetap terjaga tidur selama 18 jam tanpa buang air kecil meski telah mengonsumsi minuman beralkohol dalam jumlah banyak sekaligus.

Baca Juga: Cek Fakta: PKS Dikabarkan Ikut Tandatangani RUU HIP, Secara Resmi Nyatakan Dukungannya 

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari Oddity Central, dokter yang berkerja di Zhuji People’s Hospital di Zhejiang yang bertugas menanganinya mengatakan kondisi tersebut telah menyebabkan Hu memperburuk sistem sarafnya.

Dokter menyebut bisa saja Hu sama sekali tidak merasa ingin buang air kecil selama tidur karena masih berada di bawah pengaruh alkohol namun saat terbangun kondisi bisa berubah drastis.

Saat mulai sadar dan terbangun, Hu merasa kesakitan layaknya terdapat benda tajam yang menghujam bagian perutnya.

Tidak mengerti harus berbuat apa, Hu kemudian menghubungi layanan darurat untuk memanggil ambulans. Setelah dievakuasi oleh tim ambulans, Hu makin merasa kesakitan hingga untuk berbaring pun tidak sanggup.

Baca Juga: Ingatkan Agar Pemerintah Tidak Keliru, SBY Bungkam dan Hanya Beri 'Spoiler' Pandangan Soal RUU HIP 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Oddity Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x