Joe Biden Menang Pilpres AS 2020, Israel Ungkap Potensi Gesekan dengan Iran

- 8 November 2020, 12:18 WIB
Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden.
Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden. /Instagram/@joebiden/

PR BEKASI – Tzachi Hanegbi, Menteri Permukiman Israel, mengungkapkan peluang Israel akan terlibat perang dengan Iran terbuka lebar jika calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Demokrat, Joe Biden, memenangi pemilihan Presiden AS 2020.

Berdasarkan penuturannya, perkiraan itu muncul sebagai respons atas sikap Biden pada perjanjian nuklir Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA) 2015.

Ia menilai hal ini membahayakan Israel di kawasan Timur Tengah.

Baca Juga: Fakta Kamala Devi Harris, Wakil Presiden Kulit Hitam Pertama AS Ternyata Keturunan India dan Jamaika

"Biden telah mengatakan secara terbuka dalam tempo waktu lalu bahwa dia akan kembali ke kesepakatan nuklir. Saya melihat bahwa ini sebagai sesuatu yang akan mengarah pada konfrontasi antara Israel dan Iran," kata Hanegbi, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dalam surat kabar The Jerusalem Post pada Minggu, 8 November 2020.

Sebagai informasi, AS telah meneken kesepakatan nuklir dengan Iran pada 2015 di masa kepemimpinan Presiden Barack Obama.

Saat itu, Biden menjabat sebagai wakil presiden. Isi perjanjian tersebut adalah menghapus sanksi terhadap Iran dengan imbalan pembatasan program nuklir.

Baca Juga: Sempat Akan Konferensi Pers di Samping Toko Dildo, Donald Trump Umumkan Ralat Lokasi

Saat itu, Benjamin Netanyahu, Perdana Menteri Israel, sempat berpidato di depan Kongres dan mengecam kesepakatan Iran yang baru saja dibuat oleh pemerintahan Obama.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: The Jarusalem Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah