Patgulipat Oknum RT-RW di Depok Diduga Pangkas Bansos Tunai untuk Warga

- 30 Juli 2021, 19:51 WIB
Polres Metro Depok kini tengah melakukan penyelidikan terkait adanya dugaan pemotongan dana bantuan sosial tunai (BST) yang dilakukan oleh oknum RT dan RW.
Polres Metro Depok kini tengah melakukan penyelidikan terkait adanya dugaan pemotongan dana bantuan sosial tunai (BST) yang dilakukan oleh oknum RT dan RW. /Pixabay/mohamed_hassan./

Sementara itu, menanggapi hal tersebut pengurus RT-RW setempat lalu membuat sebuah video klarifikasi.

Dalam video klarifikasinya, Kuseri, salah satu pengurus RW 5 menyebut bahwa itu bukan pemotongan, melainkan pungutan.

Baca Juga: Pemkot Depok Buka Lahan Pemakaman Baru di Tengah Lonjakan Kasus Kematian Akibat Covid-19

Ia mengungkapkan pungutan sejumlah Rp50.000 tersebut merupakan hasil dari kesepakatan antara RW, RT, hingga pengurus posko siaga di wilayahnya.

Lebih lanjut, Kuseri menjelaskan nantinya hasil uang pungutan itu akan dialokasikan untuk perbaikan mobil ambulan.

"Pungutan itu digunakan untuk perbaikan mobil ambulan bersama yang turun mesin," ucap Kuseri dalam video klarifikasinya, Kamis, 29 Juli 2021.

Baca Juga: Lurah Depok Disanksi Pemecatan, Buntut dari Gelar Hajatan Saat PPKM Darurat

"Maka kita sepakat untuk momen yang tepat ini kita gunakan untuk memperbaiki." sambungnya.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x