Polisi Dibuat Melongo Lihat Ruangan 'Eksekusi' Herry Wirawan Saat Perkosa Santriwati: Pejabat Gak Gini Amat

- 12 Desember 2021, 11:15 WIB
Penampakan gedung pondok pesantren yang dipimpin Herry Wirawan, lokasi pencabulan puluhan santriwati.
Penampakan gedung pondok pesantren yang dipimpin Herry Wirawan, lokasi pencabulan puluhan santriwati. /Antara/Mochammad Mardiansyah Al Afgha/Andi Bagasela/Gracia Simanjuntak

Baca Juga: Ramalan Zodiak Harian untuk Minggu 12 Desember 2021, Scorpio Tak Perlu Tergesa-gesa

"Lebih-lebih dari hotel (canggihnya)," kata Undang kepada Pikiran-rakyat.com pada 10 Desember 2021.

Polisi yang melihat canggihnya kunci itu pun langsung kaget. "Kata polisi, 'Pejabat juga gak gini-gini amat.' Katanya, yang bisa buka kunci itu cuma Pak Herry dan murid-muridnya," tutur Undang.

Menurut kesaksian Undang, orang yang hendak masuk ke ruangan itu harus memasukkan kode tertentu agar kuncinya terbuka.

Tidak semua ruangan dilengkapi dengan kunci canggih. "Kalau tidak salah ingat, hanya 2 ruangan yang dilengkapi kunci itu. Ruangan Pak Herry dan ruangan belajar," ucap Undang.

Baca Juga: Jari Balita di Singapura Harus Diamputasi Setelah Hancur Terpotong Kipas Hand Dryer

Saat Pikiran-rakyat.com mengunjungi TKP tersebut, tampak bangunan berkelir biru langit itu sudah tak berpenghuni dan terbengkalai.

Menurut penuturan warga sekitar, TKP itu sudah kosong sejak polisi melakukan olah TKP di sana dan menyegelnya.

Selain melakukan pemerkosaan terhadap santriwati, Herry Wirawan juga diduga menggelapkan dana bantuan pemerintah untuk menyewa hotel dan apartemen saat beraksi.

Hal itu seperti diungkapkan Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Asep Mulyana pada konferensi pers yang digelar 9 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah