Jangan Sampai Terlewat, Pendaftaran Mudik Gratis Tahun 2020 dari Dishub Bekasi Segera Dibuka

- 5 Maret 2020, 16:28 WIB
PROGRAM mudik gratis dari Kemenhub akan segera dibuka dalam waktu dekat,.*
PROGRAM mudik gratis dari Kemenhub akan segera dibuka dalam waktu dekat,.* /Dishub Bekasi/

PIKIRAN RAKYAT - Meskipun Idul Fitri masih tersisa dua bulan lagi, Dinas Perhubungan Jawa barat bersama Dinas Perhubungan Bekasi segera membuka pendaftaran mudik gratis untuk libur panjang hari raya Idul Fitri tahun 2020.

Ini merupakan program Kementerian Perhubungan yang selalu dilakukan setiap tahunnya.

Untuk pendaftaran dimulai tanggal 16 Maret 2020 sampai dengan kuota terpenuhi, jadi tidak ada batasan tanggal berakhirnya.

Dalam program mudik gratis ini kuota penumpang sangat terbatas, jika kuota sudah terpenuhi sebelum tanggal berakhir yang telah ditentukan maka pendaftaran akan ditutup.

Baca Juga: Akibat Banjir Februari Lalu, Warga Bekasi Masih Kesulitan Akses Air Bersih 

Untuk lokasi pendaftaran diadakan di Kantor Dishub Kota Bekasi, tepatnya di Jalan Pangeran Jayakarta nomor 1, Harapan Mulya Medan Satria.

Pendaftaran dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 14.00 WIB. Lalu, sebelum tangggal pemberangkatan penumpang yang sudah terdaftar, diwajibkan untuk melakukan daftar ulang pada 4 mei 2020 hingga 8 Mei 2020.

Tanggal pemberangkatan dimulai tanggal 19 Mei 2020 dengan dua kota tujuan Solo dan Yogyakarta.

Untuk rute perjalanan terbagi menjadi dua rute yang berbeda yakni untuk rute Solo dimulai dari Bekasi-Tol Cipali-Brebes-Tegal-Pemalanag-Pekalongan-Semarang-Salatiga-Boyolali-Solo.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x