KPK Beri Kabar Duka, Mantan Jubir: Kami Sama-Sama Mengikuti Pendidikan di Indonesia Memanggil 7

28 Januari 2021, 14:55 WIB
Mantan Kabiro Hubungan Masyarakat KPK Febri Diansyah. /ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO

PR BEKASI – Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah memberikan kabar duka.

Melalui Twitter-nya, Febri Diansyah menyatakan bahwa salah satu temannya di KPK meninggal dunia karena Covid-19.

"Berduka pagi ini. Seorang teman (34 tahúr) di KPK meninggal dunia setelah berjuang melawan Covid-19," kata Febri Diansyah, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Twitter @febridiansyah, Kamis, 28 Januari 2021.

Baca Juga: Heboh, Warga Temukan Jasad Wanita Mengambang di Danau Perumahan Kabupaten Bekasi

Febri Diansyah menyebutkan bahwa dirinya sempat mengikuti pendidikan bersama temannya itu.

"Kami sama-sama mengikuti pendidikan di Indonesia Memanggil 7 di Pusdikpassus Batujajar 2013 lalu," ujar Febri Diansyah.

Baca Juga: Bangladesh Akan Kembali Pindahkan Ribuan Muslim Rohingya ke Pulau Terpencil di Teluk Benggala

Ia pun mendoakan kepulangan sahabatnya itu kepada sang Pencipta.

"Semoga ia pulang dengan baik dalam ridho Allah SWT. Innalillahi wa innailaihi rajiun," ucap Febri Diansyah.

Sebelumnya, Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri menyampaikan bahwa pegawai KPK pada Direktorat Penyidikan bernama Ferial Suya Wicaksono meninggal dunia pada Kamis pagi, 28 Januari 2021.

Baca Juga: Abu Janda Dipolisikan, Arief Munandar: Keutuhan NKRI Gak Bisa Cuman Diomongin Lewat Jargon seperti Buzzer

Lanjutnya, Ferial merupakan admin di Direktorat Penyidikan KPK.

"Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, telah meninggal dunia almarhum Ferial Surya Wicaksono usia 34 tahun pagi ini Kamis pukul 6.48 WB," kata Ali Fikri, dikutip dari Antara.

Ali mengatakan yang bersangkutan sempat dirawat karena terpapar Covid-19.

Baca Juga: Sedang Sakit batuk, Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja Batal Disuntik Vaksin Covid-19 Hari Ini

"Informasi yang kami terima, almarhum sebelumnya berjuang di ICU karena Covid-19. Mohon doa semuanya almarhum husnul khotimah," ujar Ali Fikri.

Sebelumnya diinformasikan, penyidik KPK Kompol Pandu Hendra Sasmita meninggal dunia pada 13 September 2020 setelah sempat dirawat di RS Polri Jakarta Timur karena positif Covid-19.

Namun, pada diagonal akhir almarhum Kompol Pandu sudah dinyatakan negatif Covid-19.

Baca Juga: Bupati Bekasi Batal Divaksinasi Covid-19, Hari Ini, Tim Dokter Beberkan Penyebabnya

Sebelumnya per Oktober 2020, terdapat 117 orang yang berada di lingkungan KPK telah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Perlu diketahui juga bahwa hingga Rabu, 27 Januari 2021, kasus positif Covid-19 di Indonesia telah tembus 1 juta kasus.

Dikutip dari situs Covid19.go.id, kasus positif di Indonesia 1.024.298 (bertambah 11.948 kasus), total yang meninggal 28.855 (bertambah 387 orang) dan yang dinyatakan sembuh 831.330 (bertambah 10.974).***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @febridiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler