Pesawat Sriwijaya Air Rute Jakarta - Pontianak SJ 182 Hilang Kontak di Kepulauan Seribu

- 9 Januari 2021, 18:51 WIB
Pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan penerbangan SJ 182 CGK - PNK dikabarkan hilang kontak pada pukul 14.40 WIB.
Pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan penerbangan SJ 182 CGK - PNK dikabarkan hilang kontak pada pukul 14.40 WIB. /FOTO ANTARA/Rezky Purwono/

Baca Juga: Ariel Tatum Akui Sulit Dapat Jodoh dan Sempat Akan Bunuh Diri karena Idap Penyakit BPD

Ia mengaku sedang mengarah ke bandara untuk mengumpulkan informasi.

"Saya sedang menuju bandara untuk melakukan pengecekan data-data. Segera saya update,” kata Yohannes. 

Sementara petugas AirNav sedang mengumpulkan data-data dan informasi yang lebih lengkap soal peristiwa tersebut.

Terkait hilang kontaknya Pesawat Komersil Sriwijaya Air, Manajemen Sriwijaya Air masih menginvestigasi keberadaan pesawat SJ-182 rute Jakarta-Pontianak yang hilang kontak.

Baca Juga: MUI Resmi Rilis Fatwa Vaksin Sinovac, Gus Nadir: Sudah Halal, Gak Usah Debat Lagi

“Manajemen masih terus berkomunikasi dan menginvestigasi hal ini dan akan segera mengeluarkan pernyataan resmi setelah mendapatkan informasi yang sebenarnya,” kata Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air Theodora Erika dalam keterangannya di Jakarta.

Ia menambahkan pihaknya masih melakukan kontak dengan berbagai pihak untuk mengetahui lebih rinci terkait pesawat tersebut.

“Sriwijaya Air sampai saat ini masih terus melakukan kontak dengan berbagai pihak terkait guna mendapatkan informasi lebih rinci terkait penerbangan SJ-182 rute Jakarta - Pontianak,” kata Erika.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah