Sosok Artidjo Alkostar Diakui Berintegritas Tinggi, MPR Berharap Bermunculan Artidjo Lain di Indonesia

- 1 Maret 2021, 15:48 WIB
Anggota Dewan Pengawas KPK Artidjo Alkostar yang dikenang sebagai sosok yang berintegritas dalam penegakkan hukum di Indonesia./ANTARA/Galih Pradipta/
Anggota Dewan Pengawas KPK Artidjo Alkostar yang dikenang sebagai sosok yang berintegritas dalam penegakkan hukum di Indonesia./ANTARA/Galih Pradipta/ /

"Apa yang telah dilakukan almarhum semasa hidupnya harus dijadikan contoh bagi para penegak hukum lainnya, bagaimana seharusnya menjadi penegak hukum yang adil, tidak mudah diintervensi dan menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan," kata Jazilul Fawaid.

Tidak sedikit orang yang merasa kehilangan atas meninggalnya Artidjo Alkostar, lantaran ia memang dikenal memiliki integritas, kapabilitas serta rekam jejak yang bagus di dunia penegakkan hukum di Indonesia.

Baca Juga: Namanya Dicatut Oknum Nakal untuk Menggoda, Nora Alexandra Kesal: Image Saya Diubah Jadi Perempuan Murahan

Sementara itu Presiden RI Joko Widodo juga pada hari ini tampak ikut melayat jenazah Artidjo Alkostar. Hal itu terlihat dari unggahan di akun resmi Instagram milik Jokowi yang menyatakan bahwa almarhum merupakan sosok berintegritas dan jujur.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Kita kehilangan seorang putra terbaik bangsa, seorang yang hidupnya diabdikan untuk penegakkan hukum, berintegritas tinggi dan jujur. Selamat jalan Bapak Artidjo Alkostar." kata Jokowi.

Sebelumnya Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD melalui akun Twitternya juga sempat menyatakan duka cita atas sosok yang diakuinya pernah menginspirasinya untuk menjadi dosen dan aktivis penegak hukum dan demokrasi.

Terhadap Mantan Hakim Agung tersebut, Mahfud MD mengatakan almarhum merupakan tokoh berintegritas dalam penegakkan hukum di Indonesia.

Baca Juga: Ultimatum Jokowi Izinkan Investasi Miras Dinilai Nekat 'Tantang' Allah, Amien Rais: Tolong Dipikir Kembali

"Kita ditinggalkan lagi oleh seorang tokoh penegak hukum yang penuh integritas. Mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar yang kini menjabat sebagai salah seorang Anggota Dewan Pengawas KPK." kata Mahfud dalam Twitter-nya, kemarin, Minggu, 28 Februari 2021.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x