Kawah Sileri Dieng Alami Erupsi Freatik, BPBD Banjarnegara Imbau Langkah Antisipasi

- 30 April 2021, 04:49 WIB
Kawah Sileri kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah diinformasikan mengalami erupsi freatik. BPBD Banjarnegara imbau langkah antisipasi.
Kawah Sileri kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah diinformasikan mengalami erupsi freatik. BPBD Banjarnegara imbau langkah antisipasi. /ANTARA/HO-BPBD Banjarnegara

Asap Kawah Sileri berwarna putih dengan intensitas tipis, sedang, hingga tebal setinggi 1—70 meter dari dasar kawah.

PVMBG juga merekam aktivitas gempa di kompleks gunung api Dieng selama periode tersebut, yakni 30 kali gempa tornillo, 147 kali gempa tektonik lokal, dua kali gempa terasa, 31 kali gempa tektonik jauh, dan 48 kaki gempa vulkanik dalam.

Selain itu, terekam pula satu kali gempa letusan dengan amplitudo maksimum 42,7 milimeter dan lama gempa 108,15 detik saat erupsi kemarin

“Erupsi hanya berlangsung singkat tidak diikuti kenaikan kegempaan dan perubahan visual yang mengarah pada rangkaian erupsi yang lebih besar,” kata Andiani.

Meskipun kemarin mengalami erupsi freatik, tingkat aktivitas Kawah Sileri saat ini masih berada pada Level I atau normal.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah