Sandiaga Uno Peringatkan Pengembang Fortnite terkait Adegan Penghancuran Ka'bah Syarat Naik Level

- 5 Juli 2021, 15:09 WIB
Epic Games sebagai pengembang gim Fortnite mendapat kritikan karena terdapat adegan pemain harus menghancurkan Ka'bah untuk melaju ke level berikutnya.
Epic Games sebagai pengembang gim Fortnite mendapat kritikan karena terdapat adegan pemain harus menghancurkan Ka'bah untuk melaju ke level berikutnya. /Youtube/DIGIRAMBO RAMBO

"Pada satu sisi, digitalisasi membuka peluang usaha serta lapangan kerja, tetapi di sisi lain digitalisasi juga dapat menjadi ancaman yang merugikan," sambung Menparekraf.

Melihat fenomena tersebut, Sandiaga Uno juga telah menginstruksikan untuk larangan bermain gim Fortnite.

Baca Juga: Wisata Vaksin Siap Dibuka di Bali, Sandiaga Uno Optimis Wujudkan Pariwisata Berkualitas

"Oleh karena itu, saya menginstruksikan kepada tim untuk mengkaji dan segera mengeluarkan larangan. Kami juga ingin memberikan peringatan kepada beberapa pengembang permainan untuk berhati-hati," katanya.

"Kami ingin pastikan agar aplikasi dan pengembangan game ini justru menjadi peluang untuk kita membuka lapangan kerja, menjadi lahan usaha, tanpa menciderai nilai-nilai luhur bangsa kita." sambung Sandiaga Uno.***

 

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Instagram @sandiuno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah