Eks Dubes untuk Ukraina Sebut Indonesia Perlu Jaga Piagam PBB dan Perdamaian Dunia

- 4 Maret 2022, 12:28 WIB
Prof Yuddy Chrisnandi buka suara soal konfilk Rusia dan Ukraina.
Prof Yuddy Chrisnandi buka suara soal konfilk Rusia dan Ukraina. /ANTARA

PR BEKASI – Prof. Dr. Yuddy Chrisnandi yang merupakan Duta Besar Indonesia untuk Ukraina pada 2017-2021 lalu buka suara soal konflik Rusia.

Yuddy Chrisnandi menekankan tentang peran Indonesia berkaitan dengan konflik Ukraina dan Rusia tersebut.

Pria kelahiran Bandung itu menyampaikan hal tersebut dalam webinar bertajuk Conflict Resolution on Rusia and Ukraine.

Dalam webinar tentang Rusia dan Ukraina yang digelar International Politics Forum (IPF), Yuddy Chrisnandi menyinggung soal Piagam PBB.

Baca Juga: 7 Maret Tiba-tiba Viral di TikTok, Simak Momen Bahagia dan Sedih yang Pernah Terjadi di Tanggal Tersebut

Menurut Yuddy, hendaknya Indonesia tidak terlibat terlalu jauh serta perlunya bersikap netral atas peristiwa yang tengah terjadi.

Sikap netral tersebut hendaknya diterapkan untuk menjaga Piagam PBB yakni mewujudkan perdamaian dunia.

Dalam webinar itu, H. E. Mohammad Wahid Supriyadi yakni Dubes Indonesia untuk Rusia, 2016-2020 juga turut menghadirinya.

Wahid menyatakan memang ada landasan tersendiri mengapa Rusia melakukan operasi militer di Ukraina, dirangkum Pikiran-rakyat.Bekasi.com.

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x