MPR Sebut Pancasila Sudah Final Sebagai Dasar dan Ideologi Negara

- 27 Juni 2020, 15:30 WIB
ILUSTRASI Garuda Pancasila.*
ILUSTRASI Garuda Pancasila.* /Pikiran Rakyat/Yusuf Wijanarko/

"Sudah saatnya fokus melakukan upaya-upaya dalam pengamalan Pancasila mulai dari diri masing-masing," katanya.

Politikus Partai Demokrat itu mengatakan bahwa MPR RI juga melakukan upaya-upaya pemahaman dan implementasi Pancasila melalui kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR di berbagai daerah di Indonesia.

Ia menyebutkan berbagai upaya pemahaman dan implementasi Pancasila sangat penting untuk membentengi bangsa Indonesia dari upaya-upaya pelemahan Pancasila dan usaha-usaha untuk mengganti Pancasila.

Syarief mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara dengan panduan falsafah Pancasila yang sudah final.

Baca Juga: Dibuat Naik Pitam, Angela Merkel Sindir Donald Trump Tak Lagi Bermimpi untuk Jadi Pemimpin Dunia 

"Pancasila sudah terbukti selama ini mampu menjaga bangsa ini dalam menghadapi berbagai tantangan berat, baik dari dalam maupun luar. Dengan Pancasila, insyaallah, seluruh rakyat Indonesia bisa membawa bangsa ini lebih bagus lagi ke depan," katanya.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x