Gunung Merapi Kembali Aktif, Warga Sekitar Siaga 24 Jam dengan CCTV Seadanya

- 1 November 2020, 06:33 WIB
Gunung Merapi dilaporkan kembali aktif.
Gunung Merapi dilaporkan kembali aktif. /BPPTKG/

”Dari parameter-parameter yang ada, itu terjadi kenaikan jumlah kegempaan, sampai jam 18.00 WIB (Sabtu) terjadi gempa guguran 46 kali, gempa embusan 23 kali, gempa hybrid 87 kali, juga gempa vulkanik dangkal ada 12 kali,” kata Kepala BPPTKG Hanik Humaida.

Berdasarkan keterangan tersebut, Hanik mengimbau masyarakat, agar tidak melakukan aktivitas pada radius tiga kilometer dari puncak Merapi, dan terus memantau perkembangan situasi, lewat informasi yang dikeluarkan BPPTKG melalui saluran resmi.

Posko 24 Jam

Erupsi Merapi 2010 lalu menjadi pengalaman bagi warga sekitar Gunung Merapi.

Selain itu, peristiwa erupsi 2010 itu memberi pelajaran berharga, agar kesiapsiagaan betul-betul dilakukan sehingga saat terjadi bencana bisa mengurangi jumlah korban jiwa.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sleman, Makwan sudah mengantisipasi sedini mungkin dengan membuka Posko Siaga 24 Jam di wilayah Pakem, berkekuatan delapan regu Tim Reaksi Cepat (TRC).

Baca Juga: Tak Puas dengan Kinerja Kader Partainya yang Mayoritas Milenial, Megawati: Ya Ngamuk Lah Saya

”Setiap regu beranggotakan delapan orang, masih ditambah bantuan personel dari relawan,” kata Makwan.

Diketahui, persiapan lain yang tidak kalah penting juga dilakukan, antara lain menyiapkan barak-barak pengungsian, jalur evakuasi dan armada, serta alat peringatan dini bencana.

Pihaknya juga meminta warga yang tinggal di zona bahaya agar melakukan ronda kesiapsiagaan setiap malam.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah