Layangkan Surat ke Jokowi, Gatot Nurmantyo Batal Terima Bintang Mahaputera?

- 11 November 2020, 13:36 WIB
Gatot Nurmantyo.
Gatot Nurmantyo. /Instagram/ @gatotnurmantyo

PR BEKASI - Gatot Nurmantyo, Mantan Panglima TNI, dilaporkan membatalkan kehadiran dirinya dalam acara peanugerahan Bintang Mahaputera dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Gatot Nurmantyo yang semula akan menera Tanda Kehormata berupa Bintang Mahaputra dan Bintang Jasa pada hari ini,  karena dirinya absen, Gatot Nurmantyo berarti tidak mendapat tanda jasa itu.

"Tidak (dapat). Jadi kalau tidak hadir ya mungkin tanda jasanya diserahkan ke negara lagi," ujar Heru Budi Hartono, Kepala Sekretariat Presiden, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI pada Rabu, 11 November 2020 .

Baca Juga: Berkat Jasanya, Airlangga Hartarto Terima Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera Adipradana

Terkait alasan ketidakhadirannya dalam peanugerahan tersebut, Gatot mengirimkan surat yang ditunjukan kepada Jokowi.

"Pak Gatot mantan Panglima ada bersurat kepada bapak Presiden tidak hadir, nah isinya mungkin nanti pak Menko Polhukam yang akan menyampaikan," kata Heru.

Heru mengungkap, salah satu isi dari surat yang dikirimkan Gatot adalah meminta Presiden Jokowi lebih memberikan terhadap TNI. Selain itu, Gatot Nurmantyo juga menyinggung soal kondisi Covid-19 Indonesia.

Baca Juga: Gatot Tak Hadir dalam Acara Penyerahan Bintang Mahaputera oleh Jokowi, Mahfud MD: Nanti Dikirim

"Mungkin ada beberapa isi yang beliau tidak setuju. Mungkin kondisi Covid-19, dan harus memberi perhatian pada TNI. (Isi) Di suratnya seperti itu, dan ditujukan ke Bpk Presiden. Itu hak beliau. Yang jelas negara melaksanakan tugasnya, memberikan (penghargaan) kepada para mantan menteri, mantan Panglima TNI, mantan Kapolri, mantan Kepala Staf TNI, yang memang patut diberikan," ucap Heru.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x